Mitsubishi Outlander Sport Next-Gen Jalani Sesi Tes di Jepang!

by  in  International & Mitsubishi & Mobil Baru
Mitsubishi Outlander Sport Next-Gen Jalani Sesi Tes di Jepang!
0  komentar

AutonetMagz.com – Sepertinya Mitsubishi tidak akan kekurangan amunisi untuk menghiasi media otomotif mengenai mobil baru di tahun 2017. Tidak banyak memang, tapi cukuplah untuk membuat kita mengingat gerak-grik merek berlogo 3 berlian ini. Di antaranya termasuk Pajero Sport versi CKD dan versi produksi dari LMPV Mitsubishi XM Concept yang kemarin sudah tertangkap basah berkeliaran di Bandung dalam sesi pengetesan.

Mobil lain apa kabar? Dari Jepang, Mitsubishi tertangkap basah sedang menguji prototipe Outlander Sport terbaru, yang juga dikenal di beberapa negara sebagai Mitsubishi ASX atau RVR. Foto dari akun Twitter @hotaka_ltd, terpampang sebuah unggahan foto mobil tes yang diklaim adalah Mitsubishi Outlander Sport terbaru, dengan kamuflase di beberapa bagian dan plat nomor temporer.

Tidak ada foto di bagian depannya, namun bayangkan saja mobil-mobil Mitsubishi yang sekarang. Pajero Sport misalnya, di mana mobil ini menjadi yang pertama di Indonesia untuk memakai muka Dynamic Shield, identitas baru Mitsubishi. Jadi bayangkan saja sebuah Outlander Sport bermuka Pajero Sport. Dari proporsi bentuk, mobil ini mirip dengan Mitsubishi XR-PHEV Concept.

Mengenai mesin, seharusnya pilihannya masih sama dengan yang ada saat ini, termasuk varian bensin 2.000 cc dan 2.400 cc seperti yang kita lihat di Amerika Serikat. Akan tetapi, jika mengingat Mitsubishi mau fokus di mobil-mobil yang irit dan bersistem hybrid, pilihan mesin 1.100 cc 3 silinder turbo dengan bantuan plug-in hybrid macam Toyota Prius Prime harusnya ada di daftar pilihan.

Akankah mobil ini meluncur dalam waktu cepat? Tidak bisa dipastikan, apalagi jika bertanya kapan akan hadir di Indonesia. Ingat, di luar sana Mitsubishi Outlander Sport sudah dapat facelift kedua dengan muka Dynamic Shield KW Super, dan versi itu belum diimpor ke sini. Apa Mitsubishi Indonesia akan skip versi facelift kedua dan langsung tunggu Outlander Sport baru, atau kita harus tetap tunggu model facelift kedua? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: