Mercedes-Benz S Class Terbaru Punya Airbag Penumpang Belakang

by  in  Berita & International & Mercedes-Benz
Mercedes-Benz S Class Terbaru Punya Airbag Penumpang Belakang
0  komentar

Autonetmagz.com – Dari sejak awal debut S Class pada 1972, Mercedes-Benz telah perkenalkan banyak fitur groundbreaking untuk sebuah mobil penumpang pada model flagshipnya. Sebagai contoh, Mercedes-Benz S Class generasi kedua adalah mobil penumpang pertama di dunia yang membuat airbag sebagai fitur standar. Lalu pada generasi ketiga diperkenalkan Airmatic Air Suspension dan juga Ventilated Seats yang memberikan rasa berkendara yang revolusioner. Dilihat dari sejarahnya, dipastikan Mercedes akan melanjutkan tren ini.

Dan betul! Mercedes-Benz memecahkan telur lagi dengan inovasi terbarunya yaitu airbag untuk penumpang belakang. Yup, kalian tidak salah dengar, fitur ini akan diperkenalkan di Mercedes-Benz S-Class terbaru yang bakal dirilis 2 September mendatang. Pihak Mercedes-Benz sendiri belum merilis info lebih detail soal teknologi airbag ini, namun mereka akan menjelaskan secara lengkap pada episode “Meet the S Class DIGITAL” terbaru pada 29 Juli mendatang. Airbag terbaru ini memiliki bentuk unik ketimbang airbag yang biasa ditemukan di mobil. Bentuk airbag-nya relatif lebih mengotak ketimbang bentuk yang biasa ditemukan, yakni membulat.

Mercedes-Benz juga mengatakan bahwa konsep airbag baris belakang jauh berbeda dari airbag bagian depan mobil. Pengenalan teknologi ini menjaga standar Mercedes yang menjadikan Mercedes-Benz S Class sebagai benchmark inovasi dalam hal teknologi dan fitur keselamatan. Eits, tunggu dulu, bukan fitur itu saja yang patut diperhatikan. Mercedes-Benz juga memperbarui sistem Pre Safe Impulse Side Function mereka yang tugasnya adalah mendeteksi tabrakan dari samping dan memindahkan penumpang ke area tengah mobil melalui bantalan kursi elektronik untuk mengurangi kemungkinan terluka. Semua ini dilakukan menggunakan E-Active Body Control Suspension untuk meninggikan ground clearance mobil supaya bagian yang tertabrak adalah titik paling stiff pada chasis.

Nah, satu fitur lagi yang menonjol adalah sistem infotainment Mercedes dengan julukan MBUX atau Mercedes-Benz User Experience yang telah di revisi untuk Mercedes-Benz S Class terbaru. MBUX sekarang bekerja seperti layaknya smartphone , dan menggunakan teknologi fingerprint recognition dimana user bisa login kedalam sistem lalu personalisasikan apapun didalam mobil mulai dari ambient lighting, mode berkendara, display speedometer dan lain-lain. Dan, sistem ini juga akan terus mendapatkan software update selama masa produksi mobil ini. Hal unik lain yang bisa ditemukan di MBUX terbaru adalah Smart Home Function, dimana sistem ini bisa disambungkan ke peralatan elektronik rumah menggunakan koneksi internet.

Eits, tapi rumahnya harus Smart Home dulu ya supaya bisa menggunakan fitur ini. Jadi menurut kalian akankah Mercedes-Benz menjaga tradisi ini maju kedepan? Tulis di kolom komentar ya.

Read Prev:
Read Next: