AutonetMagz.com – Meski kabar mobil sport rotary Mazda masih tidak jelas, setidaknya mereka masih punya waktu untuk menyeriusi mesin piston konvensional yang juga mereka buat. Hal ini dikuatkan dengan kabar bahwa Mazda akan menghidupkan kembali MPS ( Mazda Performance Series), versi performance sejenis STI di Subaru atau Type R-nya Honda.
Untuk pertama-tama, yang akan mereka lakukan adalah mengembangkan hatchback Mazda 3 menjadi Mazda 3 MPS. Pengembangannya masih berlanjut, dan menurut beberapa sumber internasional, Mazda 3 MPS Prototype akan mulai muncul bulan September di Frankfurt Motor Show.
Beberapa spesifikasi juga dibuka sedikit. Konon, ia akan memakai mesin SkyActiv-Turbo 2.500 cc 4 silinder bertenaga 300 hp, berarti setara dengan Subaru Impreza WRX STI, Ford Focus RS dan Honda Civic Type R Turbo. Ada rumor kalau Mazda 3 MPS akan memakai sistem AWD, tapi untuk yang satu ini belum ada konfirmasi.
Selain itu, Mazda berencana akan mengembalikan nama SUV CX-7 untuk kembali diposisikan antara CX-5 dan CX-9, termasuk memperkenalkan CX-9 baru di bulan November nanti. Sebagai info, dulu Mazda menyuntik mati CX-7 karena modelnya sudah menua, dan penjualannya kalah dengan saudaranya sendiri CX-5.
Nah, kalau memang benar, sepertinya untuk Mazda CX-9 baru masih ada kemungkinan untuk ikut diperkenalkan di sini, tapi kalau CX-7 dan Mazda 3 MPS? Entahlah, soalnya Mazda di sini saja tidak menjual Mazda 3 biasa, dan CX-5 menurut kami penjualannya masih cukup oke. Bagaimana menurut anda? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: Mercedes-Benz Sponsori Turnamen Golf Sekaligus Preview GLE Coupe di Amerika