Mau Uji Emisi? Inilah Daftar Bengkel Resmi Astra Daihatsu yang Melayani Uji Emisi!

by  in  Berita & Daihatsu & Merek Mobil
Mau Uji Emisi? Inilah Daftar Bengkel Resmi Astra Daihatsu yang Melayani Uji Emisi!
0  komentar

AutonetMagz.com – Mobil Daihatsu anda belum uji emisi? masih bingung mau uji emisi dimana? Tenang, Astra Daihatsu berkontribusi mendukung program pemerintah dalam menurunkan tingkat polusi udara, khususnya di Provinsi DKI Jakarta. Maka dari itu, Astra Daihatsu memberikan uji emisi secara gratis kepada para konsumennya yang dilaksanakan pada 4 September – 31 Desember 2023 di beberapa jaringan bengkel resminya.

Ini Daftar Bengkelnya!

Terdapat 8 bengkel Astra Daihatsu yang dapat melayani uji emisi kendaraan. Selain itu, bengkel tersebut juga terintegrasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) di Provinsi DKI Jakarta. Di Jakarta Utara, anda bisa mengunjungi Astra Daihatsu Sunter, Kelapa Gading, dan Pluit. Sementara di Jakarta Timur bisa ke Astra Daihatsu Pramuka dan di Jakarta Pusat bisa ke Astra Daihatsu Jayakarta. Sedangkan di Jakarta Selatan, anda bisa menyambangi Astra Daihatsu Radio Dalam, Palmerah, dan Pondok Pinang.

Bagi anda para pelanggan Daihatsu yang ingin mendapatkan gratis uji emisi dapat melakukan booking terlebih dahulu melalui website official Astra Daihatsu, aplikasi DaihatsuKu atau Daihatsu Access 1500-898.
Setelah melakukan uji emisi kendaraan di bengkel Astra Daihatsu, anda juga akan secara otomatis mendapatkan sertifikat uji emisi sebagai bukti keabsahan.

Berkontribusi Dukung Program Pemerintah

Astra Daihatsu memberikan layanan uji emisi gratis ini sebagai kontribusi Astra Daihatsu untuk mendukung program pemerintah dalam mengurangi tingkat polusi udara yang ada di Jakarta, semoga dengan adanya layanan ini dapat bermanfaat untuk kita semua warga DKI Jakarta” Ujar Tri Mulyono Marketing & Customer Relation Division Head Astra Daihatsu.

Jadi, tunggu apa lagi? ayo bawa kendaraan Daihatsu anda ke bengkel yang tertera pada daftar di atas! Jangan lupa booking dulu ya sebelumnya! biar gak ngantri.

Read Prev:
Read Next: