AutonetMagz.com – Meski mobil-mobil Lamborghini lebih terkenal dengan penggerak AWD, namun mobil-mobil Lamborghini terlalu menjiwai logonya, karena mobil-mobilnya sangat liar. Dengan munculnya varian RWD macam Lamborghini Gallardo LP550-2 dan Lamborghini Huracan LP580-2, Lamborghini pastikan tahta supercar liar tidak akan berpaling dari gengamannya. Hal itu makin tegas dengan munculnya Lamborghini Huracan LP580-2 Spyder.
Sama seperti Huracan Spyder LP610-4 yang sudah muncul duluan, ini adalah versi potong atap dari Huracan Coupe. Nah, karena ini versi RWD, maka penampilannya sama persis dengan Lamborghini Huracan LP580-2 coupe yang dirilis sebelumnya. Tidak seperti Aventador Roadster yang prosesi buka-tutup atapnya bisa bikin berkeringat, atap Huracan Spyder bisa dibuka-tutup hanya dengan menekan tombol, dan semuanya akan selesai dalam 17 detik. Bisa sambil jalan, asal jangan lebih dari 50 km/jam.
Distribusi bobot Huracan Spyder versi RWD pun berubah dari yang versi AWD karena hilangnya drive shaft depan. Kini, distribusi bobotnya menjadi 40% depan dan 60% belakang.Lamborghini bilang, hal ini bisa mereduksi understeer di Huracan Spyder LP580-2. Seperti Gallardo dan Huracan coupe versi RWD, mesin V10-nya mengalami pengurangan tenaga, di mana mesin berkapasitas 5.200 cc itu sekarang “hanya” menghasilkan 580 PS, lebih kecil 30 PS dari Huracan Spyder LP610-4.
Namun dengan hilangnya drive shaft depan, berarti ia punya bobot lebih enteng daripada Huracan Spyder LP610-4. Maka dari itulah angka performanya di jalanan tidak tereduksi banyak. Akselerasi 0-100 km/jam tuntas dalam 3,6 detik dan top speed-nya sekitar 319 km/jam. Transmisi kopling ganda Lamborghini Doppia Frizione tetap hadir, setir sudah disetel ulang khusus versi ini, demikian pula ada revisi pada Lamborghini Dynamic Steering yang jadi opsi ekstra.
Lamborghini Huracan Spyder LP580-2 baru akan sampai di seluruh dealer Lamborghini di dunia pada Januari 2017, dan mengenai harga, ia akan lebih mahal daripada Huracan LP580-2 coupe, tapi lebih murah daripada Huracan LP610-4 coupe. Indonesia? sepertinya sih sudah pasti kebagian, kebangetan kalau nggak dapet. Apa opinimu? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: Ferrari GTC4Lusso T, Ferrari Paling User Friendly Mendarat di Tanah Air