Kawasaki ZX-25R Mulai Diproduksi di Indonesia!

by  in  Berita & Kawasaki & Merek Motor
Kawasaki ZX-25R Mulai Diproduksi di Indonesia!
0  komentar

AutonetMagz.com – Masih ingat kan dengan motor sensasional dari Kawasaki yaitu Kawasaki ZX-25R? Yap, motor 250cc 4 silinder yang sudah lama dirumorkan tersebut telah diperkenalkan Kawasaki di Tokyo Motor Show tahun lalu. Lantas, bagaimana dengan produksi motor ini? Ternyata Indonesia menjadi salah satu negara yang beruntung bisa memproduksi motor 4 silinder tersebut. Yap, Kawasaki ZX-25R dirakit di Tanah Air!

Konfirmasi mengenai produksi Kawasaki ZX-25R di Indonesia sendiri datang dari APM Kawasaki di Indonesia yaitu Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Mengutip via CNN Indonesia, Head Sales and Promotion Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Michael C. Tanadhi menyebutkan bahwa pihak KMI telah memulai merakit sosok Kawasaki ZX-25R di Indonesia walaupun jumlahnya terbatas. “Jadi ini diproduksi di Indonesia, kami sudah mulai produksi tapi masih sedikit” ujar Michael mengutip dari sumber. Sayangnya, Michael belum bisa menjelaskan berapa persen TKDN dari sosok Kawasaki ZX-25R ini.

Keputusan KMI untuk memproduksi lokal Kawasaki ZX-25R sendiri bukannya tanpa alasan. KMI mengantisipasi adanya lonjakan permintaan kala nantinya Kawasaki ZX-25R dirilis resmi ke publik. Jadi, jikalau nantinya permintaan akan Kawasaki ZX-25R tinggi, KMI bisa mengatasi lama waktu indennya. KMI sendiri hingga saat ini belum meluncurkan Kawasaki ZX-25R secara resmi di Indonesia. Seharusnya, motor 4 silinder ini diperkenalkan resmi di bulan April 2020 silam, namun harus ditunda karena adanya pandemi COVID-19 dan pemberlakuan PSBB di beberapa daerah di Indonesia.

Michael menyebutkan bahwa pihaknya khawatir jikalau nantinya Kawasaki ZX-25R diperkenalkan sebelum kondisi kondusif, malah akan membuat publik ramai ramai mendatangi diler Kawasaki. KMI sendiri memastikan bahwa Kawasaki ZX-25R akan diperkenalkan resmi pasca Pemerintah mencabut total pelaksanaan PSBB di Tanah Air. FYI, di Jakarta sendiri saat ini masih berlaku PSBB Transisi guna mempersiapkan segala sesuatu ke kondisi New Normal. Jadi, sabar – sabar saja ya sob. Yang jelas Kawasaki ZX-25R akan berstatus CKD walaupun masih banyak komponen yang didatangkan dari Jepang.

Apa tanggapan kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: