AutonetMagz.com – Wuling nampaknya masih belum akan memperlambat langkah mereka di segmen elektrifikasi, malahan mereka nampak makin gaspol dengan terus menambah produk baru di segmen BEV. Jikalau sebelumnya sudah ada Wuling Bingo alias BinguoEV di Indonesia, maka di China kini ada Wuling Bingo Plus yang secara dimensi lebih bongsor. Seperti apa mobilnya? Yuk kita bahas lebih lanjut.
Wuling Binguo Versi Gemuk?
Jadi, kabar mengenai Wuling Bingo Plus bukanlah kabar baru. Sosok mobil ini sudah muncul beberapa bulan lalu dan sempat menjadi perbincangan hangat saat Wuling BinguoEV akan dirilis di Indonesia. Uniknya, secara bentuk Wuling Bingo Plus masih memiliki desain yang mirip dengan Wuling Bingo atau Binguo. Bedanya, dimensinya membesar bak baru diterangi senter pembesar Doraemon. Sebagai gambaran, Wuling Bingo Plus punya panjang 4.090mm dan wheelbase 2.610mm. Bandingkan dengan Wuling BinguoEV yang hanya 3.950mm dan wheelbase 2.560mm. Well, terasa bukan penambahan signifikan tapi berpengaruh pada tampilannya.
Selain memanjang, Wuling Bingo Plus juga melebar dari versi standar menjadi 1.720mm. Namun, uniknya Wuling Bingo Plus malah lebih rendah 5mm menjadi 1.575mm. Secara umum, tak susah mengenali sosok Wuling Bingo Plus sebagai versi steroid dari Wuling Bingo atau BinguoEV. Hanya saja, kalau kita teliti secara detail, ada banyak perbedaan signifikan pada sisid esain. Seperti lampu utamanya yang tidak membulat namun malah mirip NETA V. Lalu aksen di pilar C yang berbeda, body cladding ala SUV yang lebih menonjol, serta lampu belakang yang lagi-lagi tidan membulat seperti BinguoEV.
Ruang Diklaim Lebih Lega Jauh
Lantas, dengan penambahan dimensi yang diberikan di Wuling Bingo Plus, apakah mobil ini lebih lega? Oh jelas, Iya. Kalau enggak, rugi dong. Walaupun belum ada foto resmi yang memperlihatkan bentuk kabinnya, namun Wuling mengklaim bahwa ruang di Wuling Bingo Plus lebih luas 78,4%. Sedangkan bagasi diklaim di angka 1.450 liter, bandingkan dengan Wuling BinguoEV yang cuma 790 liter. Untuk urusan motor listrik, Wuling Bingo Plus menggunakan motor TZ180XS275 buatan Shandong Shuanglin New Energy Technology Co., Ltd. Tenaganya 75 kW dan torsi 180 Nm yang mana lebih besar dari Wuling BinguoEV.
Dan baterainya mencapai 50,6 kWh yang diklaim bisa mencapai 510 kilometer, walaupun hanya metode CLTC. Jadi, kita tunggu saja apakah nanti Wuling Bingo Plus bisa menjelma menjadi mobil yang menarik. Sehingga nantinya Wuling Motors Indonesia mungkin akan mempertimbangkan mobil ini untuk pasar Indonesia. Bagaimana menurut kalian?
Read Next: Autovision Perkenalkan Klakson WildCat, Suaranya Lebih Empuk dengan Dual Tone!