Infiniti Mulai Produksi Q50L di China

by  in  Berita & Infiniti & International
Infiniti Mulai Produksi Q50L di China
0  komentar
Cover-Infiniti-Q50L

AutonetMagz.com – Baru saja di IIMS 2014 September lalu Infiniti meluncurkan sedan premium Q50 baru di Indonesia dengan 2 pilihan mesin, 2.000 cc turbo dan 3.500 cc V6 hybrid. Tapi sebenarnya, masih ada varian yang lebih mantap lagi untuk para milyuner berkantung tebal. Dengan varian Q50L, Infiniti mencoba melawan kompetitornya yang juga punya varian ber-wheelbase panjang.

Infiniti-Q50L-Samping

Nah, sekarang Infiniti Q50L telah diproduksi di China, tepatnya di Pabrik Xiangyang, Porvinsi Hubei. Ini adalah Infiniti pertama yang diproduksi di China, spesial untuk pasar dalam negeri mereka sendiri. Infiniti Q50L memiliki panjang ekstra 1,9 inci dibanding Q50 biasa, sehingga berdampak pada kenyamanan kabin. Selain itu, tak ada perbedaan lagi dengan versi biasa, termasuk mesin 2.000 cc turbo bertenaga 211 HP yang digendongnya.

Kabin-Infiniti-Q50L

“Produksi lokal menunjukkan komitmen jangka panjang Infiniti ke pasar China. Kami akan membawa standar kualitas global terkenal dari Infiniti dan pengalaman premium lebih dekat dengan konsumen Cina, “kata Dr. Daniel Kirchert, presiden Dongfeng Infiniti Motor Co. dan managing director dari Infiniti China. Produksi Infiniti di China sendiri terhitung tepat sasaran, mengingat China memiliki pasar mobil premium yang cukup besar secara global.

Kabin-Belakang-Infiniti-Q50L

Dengan ini, China menjadi basis produksi global ketiga bagi Infiniti setelah Jepang dan Amerika Serikat. Ini juga berkat kerja sama antara Nissan Motor Co. dan Dongfeng Motor Corp. yang kini bisa mewujudkan sebuah pabrik dengan kapasitas produksi hingga 250 ribu unit per tahun, dimana 60 ribu diantaranya dikhususkan untuk produksi Infiniti. Wah, Indonesia kapan ya? Soalnya baru pabrik Nissan dan Datsun saja yang ada di Indonesia.

Read Prev:
Read Next: