AutonetMagz.com – Sebelumnya, biar kami jelaskan dulu sedikit. Mobil hybrid mandiri yang dimaksud di sini adalah mobil yang sejak awal dirancang memang direncanakan untuk pakai mesin hybrid, bukan mobil biasa yang kemudian dikasih teknologi hybrid. Banyak macam mobil seperti ini, yakni Toyota Prius, KIA Niro, BMW i3 dan i8. Semua mobil itu tidak ada yang tidak hybrid, karena sudah dipersiapkan untuk jadi hybrid sejak mulai dibuat dari nol.
Kembali ke Honda, di mana mereka sudah menyiapkan satu mobil hybrid mandiri baru yang bakal diperkenalkan bulan November 2018. Menurut majalah Best Car, Honda sudah menyampaikan hal ini sejak bulan Januari kemarin, namun sekarang sudah muncul beberapa detailnya. Kode nama buat mobil ini adalah “New Hybrid Private Vehicle” menurut informasi dari bahasa Jepang. Untuk mobil ini, Honda bakal meyakini dia bisa menjadi penerus Honda Insight.
Akan tetapi, nama mobil hybrid ini dipastikan bukan Honda Insight, mengingat citra Honda Insight lama sangat nista. Menurut sumber yang sama, Honda bakal meminjam banyak komponen dari Honda Civic Turbo untuk mobil ini. Sasisnya pakai sasis Civic, namun bakal ditambah banyak material baru untuk menjaga agar bobotnya enteng dan beberapa suku cadang baru yang dibuat khusus. Katanya demi rasa berkendara yang beda dari Civic.
Mesin 1.500 cc 4 silinder direct injectionnya juga bakal pinjam punya Civic, entah berikut turbonya atau tidak, namun yang pasti bakal dikawinkan dengan 1 motor listrik, malah mungkin 2 motor listrik. Urusan girboks, Honda konon akan pakai CVT baru dan ini tumben, soalnya Freed, Odyssey, Jazz dan Grace hybrid saja pakai kopling ganda lho. Yah, semoga nanti model non-hybrid boleh dapat girboks kopling ganda juga.
Honda menegaskan ini bukan sesi perkenalan Honda Civic Hybrid, ini benar-benar model khusus untuk jadi mobil hybrid sejak awal tanpa menyandang embel-embel Civic. Dengan menjadi model mandiri seperti Clarity, mobil baru ini juga mungkin mengikuti jejak Honda Clairty dan Hyundai Ioniq yang pakai 3 mesin bertenaga beda : hybrid, hidrogen dan listrik. Apa ekspektasimu? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: Respon Konsumen Baik, Pengiriman Toyota Voxy Maju Satu Bulan