Jakarta, AutonetMagz – Hari ini AutonetMagz mendapatkan kabar dari salah seorang teman yang kebetulan sedang iseng mengecek harga NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) mobil-mobil yang ada di Indonesia lantaran belakangan ini blogger-blogger roda 2 sedang seru-serunya membahas NJKB motor-motor baru. Menarik ketika melihat Honda Mobilio, karena ternyata ada varian RS yang fotonya pernah dibocorkan oleh AutonetMagz disini. Harga Mobilio RS ini didaftarkan oleh PT Honda Prospect Motor (PT HPM) dengan harga NJKB yang cukup mahal karena selisih harga NJKB-nya dengan Mobilio tipe lain mencapai 27 juta Rupiah.
Harga Honda Mobilio RS MT pada NJKB tertulis Rp. 159 juta Rupiah sedangkan Harga Honda Mobilio RS CVT tercatat Rp. 167 Juta Rupiah. Berkaca dari selisih persentase antara nilai jual dan harga NJKB, tercatat harga NJKB terhadap harga nilai jual memiliki kenaikan mulai dari 29.67% hingga 35.61%.
Nah jika kita mengambil persentase kenaikan dari Honda Mobilio tipe E baik manual dan CVT yang masing-masing memiliki margin 35.61% dan 35.3%, kemungkinan besar jika kita mengambil angka 35% kenaikan harga jual dari harga NJKB maka kita akan memperoleh harga Honda Mobilio RS untuk tipe manual di angka 214 Juta Rupiah dan 225 Juta Rupiah untuk varian CVT. Mahal juga ya!
Nah jika anda berniat untuk memboyong Honda Mobilio RS ini ke rumah, tentunya anda harus bersabar karena PT HPM belum mengumumkan kapan release resmi dari Honda Mobilio RS beserta harga resminya. Dari gambar yang kami dapat sebelumnya, Honda Mobilio memiliki perbedaan pada eksterior yang cukup signifikan mulai dari headlamp yang lebih futuristik, grille baru, bumper depan belakang yang lebih sporty lengkap dengan aerokit, rear spoiler serta velg dengan motif seperti kipas angin. Nah, gimana nih menurut pendapat masbro sekalian? Kalau minat bisa kan nabung dari sekarang.
Read Next: 7 Hal Yang Harus Anda Lakukan Setelah Membeli Honda Mobilio