Dua Brand Mobil China Siap Serbu Indonesia (Lagi) : Geely & Leapmotor!

by  in  Berita & BEV & Leapmotor
Dua Brand Mobil China Siap Serbu Indonesia (Lagi) : Geely & Leapmotor!
0  komentar

AutonetMagz.com – Di tengah kurang baiknya kabar penjualan mobil di Indonesia tahun ini, ada banyak kabar positif terkait ketertarikan brand otomotif untuk menjual produk mereka di sini. Dan tentunya brand baru ini tak jauh-jauh dari negeri Tiongkok lagi. Yap, sesuai judul di atas, ada 2 merk mobil China yang sedang bersiap untuk masuk ke pasar Indonesia. Keduanya adalah Geely dan Leapmotor. Yuk kita bahas.

Geely Galaxy Series Masuk Indonesia?

Sebenarnya, kabar ini sudah menjadi rahasia umum karena mobil-mobil tes dari kedua merk ini sudah tertangkap kamera ada di Indonesia. Namun, mari kita gali lebih dalam mengenai informasi dari kedua brand ini. Kita mulai dengan Geely, dimana beberapa waktu lalu ada spyshot video yang memperlihatkan sosok Geely Radar RD6. FYI, Geely Radar RD6 merupakan sebuah midsize D-cab dari Geely yang menggunakan teknologi BEV alias listrik. Yap, D-cab listrik dari Geely dengan bentuk ala ute yang baknya dibuat menyatu dengan body mobil. Pertanyaannya, apakah artinya Geely akan memasarkan D-cab listrik di Indonesia?

Belum tentu. Bisa jadi, mereka hanya menguji sejumlah hal yang berkaitan dengan teknologi elektrifikasi mereka dan kecocokannya dengan iklim dan kondisi jalan di Indonesia. Malahan, kami mendengar kabar bahwa Geely lebih condong membawa Geely Galaxy series mereka ke Indonesia. Bisa saja Geely Galaxy L7 SUV atau malah upcoming product mereka yaitu Geely Galaxy E5. Nah, nama terakhir menurut kami lebih masuk akal secara bodysize. Dan ada faktor lain yang mendukung yaitu Proton eMas. Sebuah subbrand khusus mobil listrik yang ditengarai akan menjadi wadah bagi Geely Galaxy Series untuk pasar Malaysia ke depannya. Cocok kan? Namanya juga cocoklogi, tapi jangan baper dulu. Ini baru sekedar prediksi.

Leapmotor Jual BEV Harga Terjangkau?

Oke, cukup dengan Geely, kita geser ke Leapmotor. Isu mengenai masuknya Leapmotor sendiri sudah berhembus sejak akhir tahun 2023 silam. Apalagi pasca adanya paten dan juga spyshot Leapmotor T03 di Indonesia. Dan kabar yang kami dengar, nampaknya isu mengenai Leapmotor memang makin berhembus kencang dalam waktu dekat ini. Kabarnya, Leapmotor T03 akan menjadi model perdana yang akan dipasarkan di Indonesia. Tentunya, segmen yang disasar adalah city car BEV dengan banderol yang lebih ramah kantong. Banyak isu berseliweran mengenai prediksi harga mobil ini, dimana segmen 200-300 jutaan akan menjadi sasaran empuk mobil ini.

Selain Leapmotor T03, nantinya akan ada model lain yang akan diboyong ke Indonesia. Kami sendiri berharap model tersebut adalah Leapmotor C10 atau C11 yang berbentu SUV dan berukuran tidak terlalu bongsor. Mengapa? Karena itulah pasar yang bisa dimasuki oleh Leapmotor di Indonesia menurut kami. Namun, tentunya seru menantikan seperti apa kejutan dari kedua pabrikan asal China ini. Dan kami masih menyimpan nama sejumlah brand lain yang juga berpeluang masuk ke Indonesia dalam waktu dekat ini. Bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: