Castrol Certified Branded Workshop, Jamin Bengkel Lokal Berstandar Internasional

by  in  Berita & Nasional
Castrol Certified Branded Workshop, Jamin Bengkel Lokal Berstandar Internasional
0  komentar

AutonetMagz.com – Biasanya, salah satu hal yang bikin kepikiran kalau ke bengkel biasa adalah pengerjaan staf-staf yang kadang masih di bawah standar. Bukan apa-apa, konsumen biasanya ingin kualitas pengerjaan dan pelayanan yang prima di mana pun mereka berada saat ingin merawat motor atau mobil, misalnya saat ganti oli. Untuk itu, pelatihan tahap lanjut perlu diberikan supaya staf-staf di bengkel biasa bisa bertumbuh kinerjanya dan dijamin hasil layanannya.

Terdorong oleh gagasan tersebut, Castrol secara resmi memperkenalkan program Castrol Certified Branded Workshop (CBWS) yang ditujukan untuk para pemilik bengkel di seluruh Indonesia. Melalui acara yang digelar dengan format webinar tersebut, Castrol menjelaskan tentang tujuan serta mekanisme dari program CBWS. Jadi, apa saja yang akan Castrol lakukan demi meningkatkan kualitas layanan bengkel?

Castrol memulai dari dukungan produk, layanan, sistem dan teknologi yang menunjang proses dan hasil kerja para staf. Mengembangkan keterampilan dan kesejahteraan mekanik juga dilakukan supaya mekanik bisa hidup lebih layak. Masih ada juga program lain untuk membantu mitra bengkel menarik dan mempertahankan konsumen, mengoptimalkan pendapatan bengkel dan meningkatan efiensiensi operasional bengkel. Oh ya, semua program ini berstandar internasional.

Melalui standarisasi secara Internasional, Castrol memastikan bahwa setiap Castrol CBWS, baik yang ada di Indonesia, maupun di belahan dunia manapun, dimana logo CBWS yang telah terstandarisasi ini ada, konsumen akan mendapatkan kualitas layanan terbaik yang standar dan konsisten,” Ungkap Deananda Sudijono, selaku Country Marketing Head, PT Castrol Indonesia.

Tahun ini Castrol menjalin kemitraan dengan dua CBWS di Jakarta dan untuk kedepannya diharapkan akan semakin banyak mitra-mitra bengkel yang akan bergabung menjadi CBWS, dimulai dari tahun 2021, dimana diharapkan akan lebih dari 40 CBWS”, tutup Deananda. Salah satu bengkel yang sudah jadi bengkel CBWS, Nawilis mengatakan bengkelnya mendapat renovasi, bantuan logistik, seragam untuk mekanik dan peralatan-peralatan baru. Apa opinimu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: