Bocoran Honda CR-V PHEV, Klaim 90 Km per Liter!

by  in  Berita & Honda & International
Bocoran Honda CR-V PHEV, Klaim 90 Km per Liter!
0  komentar

AutonetMagz.com – Dalam hitungan jam, Beijing Auto Show 2020 akan segera bergulir, dan di dalam ajang 2 tahunan ini akan muncul beberapa produk baru dan menarik dari sejumlah automaker. Salah satu yang menyita perhatian kami adalah Honda CR-V PHEV, karena ini pertama kalinya Honda menjejalkan teknologi plug in hybrid pada SUV mereka. Dan baru – baru ini, kami mendapatkan sejumlah informasi terkait si SUV milik Honda tersebut. Markibas, Mari kita bahas.

Mengutip informasi via AutoHome, ada beberapa bocoran foto dan informasi terkait Honda CR-V PHEV. Nah, dalam foto tersebut bisa kita lihat ada beberapa poin yang akan membedakan Honda CR-V PHEV dengan versi Turbo. Pertama, di sisi depan, grille dari Honda CR-V PHEV berbeda dengan versi Turbo, dimana ada ornamen krom 3 bilah di sisi kanan dan kiri logo Honda. Kalau di versi Turbo, bagian ini diisi ornamen berwarna black glossy. Sedangkan bumpernya masih sama persis dengan versi Turbo. Di sisi samping, Honda CR-V PHEV menggunakan velg baru dengan desain multispoke dualtone. Spion dan side body moulding-nya juga masih sama persis dengan versi Turbo. Hanya saja, di sisi kiri ada tambahan port untuk charger.

Di sisi belakang, ubahan yang terlihat di Honda CR-V PHEV ini cuma ada di tambahan emblem PHEV di sisi kanan mobil. Sisanya masih sama persis dengan Honda CR-V Turbo facelift. Oiya, walau samar, namun terlihat bahwa logo Honda di sisi depan dan belakang ada iluminasi warna biru. Sumber juga menunjukkan bahwa Honda CR-V PHEV memiliki kamera 360, dan 2 opsi kaca baik yang clear maupun tinted (Baris kedua hingga ke kaca belakang). Nah, yang menarik, ada sebuah dokumen spesifikasi yang ikut bocor kali ini. Dan dalam dokumen tersebut, terlihat jelas beberapa data spesifikasi Honda CR-V PHEV. Pertama, yaitu data dimensi dimana mobil ini memiliki panjang 4.694mm, lebar 1.861mm, dan tinggi 1.679mm serta wheelbase 2.660mm.

Kalau secara angka, Honda CR-V PHEV lebih panjang sedikit, lebih lebar sedikit, namun sedikit lebih rendah dibandingkan Honda CR-V Hybrid. Bobotnya 2.398kg dengan kaki – kaki 235/60 R 18. Berikutnya, diketahui jenis mesin yang digunakan oleh Honda CR-V PHEV adalah LFB13. Kode ini adalah kode baru, dimana mesin yang paling mendekati dengan kode ini adalah mesin LFB1 i-VTEC Sport Hybrid i-MMD yang digunakan oleh Honda Accord hybrid. Nah, bisa jadi basis mesin dan motor listrik di Honda CR-V PHEV ini masih mirip dengan Honda Accord Hybrid, bedanya versi PHEV bisa di-charge. Dokumen tersebut juga menyebutkan bahwa Honda CR-V PHEV memiliki mesin 2.000cc bertenaga 107 kW (143,4 hp) yang disokong oleh motor listrik 67,5 kW (90,5 hp). Perpaduannya menghasilkan tenaga maksimal 135 kW (181 hp).

Perpaduan ini nampak lebih inferior kalau dibandingkand engan mesin LFB1 milik Honda Accord Hybrid di Thailand dan meisn LFB-H4 milik Honda Accrod Hybrid & CR-V Hybrid di Jepang. Namun, ada sebuah angka yang langsung menarik mata kami, yaitu konsumsi BBM-nya. Honda dalam dokumen ini mengklaim bahwa konsumsi BBM Honda CR-V PHEV ada di angka 1,1 Liter per 100 kilometer. Artinya, mencapai 90,9 km/liter. Anjay. Walaupun klaim, namun tetap saja angka tersebut cukup superior. Bagaimana kalau menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: