AutonetMagz.com – BMW Group Indonesia, bersama mitra strategisnya PT Karyatama Trans Niaga, resmikan BMW Karyatama Trans Niaga atau biasa disebut BMW Trans sebagai Dealership Premium terlengkap pertama di Pekanbaru. Terletak di lokasi strategis, diler 4S terbaru ini miliki peran penting dalam tawarkan konsep retail terbaru yang akan memperkuat penawaran brand BMW. Peresmian ini turut dihadiri Gubernur Riau Drs H Syamsuar M.Si; Ramesh Divyanathan, selaku President Director BMW Group Indonesia dan jajaran manajemen BMW Group Indonesia; dan Andrew Bingei, selaku President Director BMW Karyatama Trans Niaga beserta jajarannya. Sejumlah anggota BMW CCI Chapter Pekanbaru dan Bukittinggi juga hadir menunjukan dukungan untuk perkuat kehadiran brand BMW di Pekanbaru.
Konsep Dealer
Beralamat di Jl. Soekarno – Hatta, RT.004/RW.008, Tengkerang Bar., Kec. Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau, BMW Trans menempati lahan seluas 3,500 m2. Terdiri dari dua lantai untuk tampilkan rangkaian kendaraan terbaru dari BMW sebanyak lima unit. Kenyamanan pelanggan sangat diperhatikan dengan hadirnya Isetta Bar yang menyajikan kopi berkualitas tinggi untuk menunggu service kendaraan ataupun melakukan proses pembelian. Pelanggan juga diberikan pilihan yang ekstensif untuk BMW dan MINI Original Lifestyle serta workshop yang mampu menangani enam (6) kendaraan BMW dan MINI sekaligus.
BMW Trans mempraktikkan konsep Sustainability dengan memperbanyak penggunaan material kaca untuk bagian luar bangunan gedung. Sehingga dapat mempergunakan cahaya alami dan mengurangi penggunaan listrik. Ketika pelanggan memasuki area diler, material yang digunakan adalah rattan (rotan) yang merupakan hasil karya pengrajin lokal di Pekanbaru. Rattan yang digunakan juga sejalan dengan nilai dari brand BMW dan menggunakan warna khas, warna Biru menunjukkan ketangguhan BMW dan berorientasi masa depan dengan pola pikir keberlanjutan. Manajamen air juga sangat diperhatikan di BMW Trans, dengan menggunakan tangki air tanah berfungsi untuk menyirami tanaman yang berada di diler ini.
Sambutan dari Presiden Direktur
Dengan semangat, Andrew Bingei, selaku President Director PT Karyatama Trans Niaga, berujar “Kami merasa terhormat oleh kepercayaan yang diberikan oleh BMW Group Indonesia dengan peresmian BMW Trans sebagai diler premium terlengkap pertama di Pekanbaru. Kami sangat senang dengan penggunaan teknologi BMW Emotional Virtual Experience (EVE) sebagai bagian dari proses pengambilan keputusan konsumen. Sejak bulan Juli tahun lalu, kami telah menginvestasikan lebih dari Rp 18 miliar untuk showroom sementara dan diler BMW Trans ini untuk berikan pengalaman terbaik sesuai dengan standar global BMW. “
“Saya mengundang seluruh pelanggan dan juga fans BMW di kota Pekanbaru dan sekitarnya untuk mengunjungi BMW Trans untuk dapat mengetahui lebih lanjut mengenai brand BMW dan juga melihat serta mencoba secara langsung rangkaian kendaraan terbaru dari BMW. Salah satunya adalah All-new BMW Seri 2 Coupé yang tersedia dalam varian BMW 218i Gran Coupé Sport dan dihadirkan dengan harga yang menarik yaitu Rp 747,000,000 off-the-road dan program pembiayaan yang tawarkan cicilan lebih ringan mulai dari Rp 7,5 juta per bulan,” tambah Andrew.
Read Next: Demi Meriahkan Pameran, Honda SUV RS Concept Hadir di Kota Bandung