AutonetMagz.com – Di Eropa, Ford Fiesta termasuk mobil yang terkenal, terutama generasi sekarang yang punya tampilan oke, mesin mumpuni dengan keasyikan berkendara di atas rata-rata sebuah subcompact hatchback dan salah satu mobil kecil paling canggih karena fiturnya bejibun dibanding mobil lain sejenis. Sekarang, Ford Fiesta 2018 sudah resmi dirilis oleh Ford dan siap melawan rival macam Peugeot 208, Renault Clio, VW Polo bahkan VW Cross Polo dan lain-lain. Kesan pertama melihatnya, sosok Fiesta baru terasa seperti baby Ford Focus.
Itu karena bentuk headlamp-nya kini lebih sederhana namun sudah dilengkapi LED DRL dan bohlam projector. Gril masih dengan model trapesium namung bentuknya lebih dikecilkan dari versi sebelumnya. Nah, dari samping, tidak susah untuk mengenali mobil ini sebagai Ford Fiesta, karena siluet sampingnya masih mirip dengan Fiesta terdahulu, tidak ada lompatan desain yang mencolok.
Di buritan, ada lampu belakang yang sudah direvisi bentuknya, di mana jika Fiesta lama lampunya duduk agak tinggi di pilar C, sekarang turun dan memanjang ke samping, hingga ke pintu bagasi.
Ukuran Ford Fiesta 2018 sedikit membesar dibanding yang lama, supaya tidak berbenturan kelas dengan Ford KA+ secara dimensi.
Namun untuk pertama kalinya dalam sejarah Fiesta selama empat dekade, kini Fiesta terbaru hadir juga dalam versi crossover dengan desain khas mobil-mobil crossover pada umumnya.
Pada interior, Ford menjanjikan kualitas fit and finishing yang lebih baik. Bagus, soalnya material di Fiesta lama tergolong biasa, dan masih ada bagian yang gampang goyang di sekitar konsol tengah.
Di tengah, telah duduk manis layar monitor touchscreen baru 8 inci dengan desain floating yang menggusur layar monokrom lama yang tampilannya mirip layar Nokia 1100. Fungsi turut meningkat, karena ia sudah mengadopsi Ford SYNC 3 yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto.
Jantung Ford Fiesta baru tetap mengandalkan mesin EcoBoost 1.000 cc 3 silinder turbo andalan. Selain mesin andalan ini, ada pula mesin bensin 1.500 cc 4 silinder turbo, atau mesin diesel 1.500 cc 4 silinder juga. Untuk riancian mesin, besaran tenaga dan fitur, Ford belum merilis resmi datanya.
Ford memberikan beberapa pilihan di Fiesta terbaru ini, selain model crossover tadi yang bernama Active soft-roader, All-new Ford Fiesta 2017 tersedia juga dalam versi ST-Line, Titanium dan Vignale.
Bagaimana pendapatnya tentang Ford Fiesta 2017? Berharap masuk lagi ke Indonesia? Sampaikan curhatan Anda di kolom komentar.
Read Next: Mesin Ford 1.0 Liter Ecoboost Disegarkan: Apa Bedanya?