KIA Carens 2013 untuk pasar Indonesia sedang dipersiapkan oleh KIA dan akan meluncur dalam waktu dekat ini. Namun berapakah harga yang pantas bagi mobil ini untuk menyaingi Toyota Kijang Innova dan Honda Freed yang merupakan pemain di kelas medium MPV Indonesia? Mari kita simak saja analisa AutonetMagz untuk harga Carens 2013 terhadap harga baru mobil ini di Inggris raya.
KIA Carens memiliki harga paling rendah di angka 16.895 GBP yang jika dirupiahkan sebesar Rp. 251.487.143,-, harga tersebut ialah harga paling bawah untuk tipe KIA Carens bermesin 1.600 cc manual 6 percepatan. Cukup mahal jika dibandingkan dengan Toyota Kijang Innova tipe G sebagai tipe terendah KIA Carens.
Jika dibandingkan dengan KIA Sportage tipe terendah di UK, KIA Carens ini tidak memiliki perbedaan cukup signifikan sekitar 500 GBP. KIA Sportage paling standar dengan transmisi manual dibanderol dengan harga 17.305 GBP atau sama dengan Rp. 257.590.116,-, hanya berbeda sekitar 6 juta Rupiah dibandingkan dengan KIA Sportage versi manual.
Dari perbandingan harga tersebut kita dapat mengambil asumsi harga perkiraan yang cukup akurat dengan mengambil perbandingan harga KIA Sportage manual Indonesia dan Inggris raya. Di Indonesia KIA Sportage manual dibanderol dengan harga Rp. 270 juta Rupiah. Sehingga dapat dipastikan jika spesifikasi KIA Carens 2013 di Indonesia sama dengan yang diluncurkan di Inggris, harga standar untuk versi manual ada di kisaran 260 juta Rupiah.
Namun tidak mungkin sepertinya jika KIA meluncurkan KIA Carens tanpa melakukan downgrade fitur untuk menekan harga. Jika KIA ingin berhemat lebih banyak, KIA dapat mengganti mesin KIA Carens 1.600 turbo GDI bertenaga 133 Hp dengan mesin lain yang memiliki kapasitas lebih kecil seperti New Honda Freed 2013 untuk menekan harga. Jika KIA bisa melakukan penghematan dan pengurangan fitur. Harga KIA Carens 2013 Indonesia bisa memiliki rentang harga yang cukup lumayan dibawah Toyota Kijang Innova G 2013.
Bagaimana menurut bro sekalian… Berapa harga yang pantas untuk All New KIA Carens Indonesia 2013?