AstraPay : Solusi Pembayaran Digital Ala Astra Group

by  in  Berita & Nasional
AstraPay : Solusi Pembayaran Digital Ala Astra Group
0  komentar

AutonetMagz.com – Kalau kami menyebutkan nama ‘Astra’, maka apa yang langsung muncul di benak kalian? Mungkin sebagaina besar akan langsung terbayang brand seperti Toyota, Daihatsu, hingga Honda Motor. Wajar saja, karena memang semuanya berada di bawah naungan Astra Group, yang mana membuat Astra sangat identik dengan otomotif. Nah, kali ini pihak Astra mencoba peruntungan baru dengan membuat sebuah solusi pembayaran digital berupa e-wallet. Dan terobosan baru dari pihak Astra ini diberi nama AstraPay. Yuk kita bahas lebih lanjut.

Solusi Pembayaran Digital Untuk Layanan Astra

Jadi, baru – baru ini pihak Astra menggelar grand launching dari layanan terbaru mereka yaitu AstraPay. Sedangkan soft launching-nya sebenarnya sudah dilaksanakan tahun lalu, dan sejauh ini AstraPay sudah memiliki 2 juta pengguna aktif. Lalu, apa hubungannya dengan otomotif? Apakah sekedar karena AstraPay milik Astra? Tidak sesederhana itu tentunya. Seperti yang kita ketahui, pandemi COVID-19 telah mengubah banyak kebiasaan yang dahulu dianggap lumrah, termasuk dalam hal pembayaran. Prinsip cashless berkembang pesat, apalagi mode pembayaran ini minim kontak fisik. Sebuah hal yang sangat dihindari di masa pandemi. Nah, berhubung jaringan penjualan Astra cukup luas, terutama di bidang otomotif, maka keuntungan inilah yang ingin dimanfaatkan oleh AstraPay. AstraPay sendiri telah menggandeng sejumlah divisi bisnis lain di bawah naungan Astra, seperti FIFGROUP, Toyota Astra Finance (TAF), Astra Credit Companies (ACC), hingga Maucash.

Sesuai dengan tujuan awal, AstraPay adalah aplikasi pembayaran digital milik Grup Astra yang memberikan kemudahan terhadap pengguna dalam melakukan pembayaran digital,” ujar Meliza Musa Rusli, CEO AstraPay. Ia juga mengatakan bahwa AstraPay ingin berkontribusi sebagai technology enabler dari produk-produk digital yang dikembangkan di dalam Grup Astra. AstraPay juga telah terintegrasi dengan sistem pembayaran moda transportasi umum, seperti MRT Jakarta dan Transjakarta. Selebihnya, AstraPay juga dapat digunakan untuk membayar tagihan listrik, PDAM, TV kabel, BPJS, pajak, hingga beli pulsa atau paket data.Sebagai wujud komitmen AstraPay untuk memastikan standar keamanan data pengguna sesuai regulasi yang berlaku, AstraPay telah mendapatkan lisensi sebagai Uang Elektronik dari Bank Indonesia sebagaimana surat keputusan No. 22/59/DKSP/Srt/B dan surat keputusan Transfer Dana No. 22/273/DKSP/100.

Bisa Untuk Transaksi QRIS

Di sisi keamanan akses akun, AstraPay telah dilengkapi dengan mekanisme single device authentication. Sistem ini hanya memungkinkan pengguna untuk login akun di satu device saja, sehingga pengguna tetap aman bertransaksi di AstraPay. Konsumen dapat menggunakan AstraPay sebagai alat pembayaran digital secara luas, tidak hanya untuk layanan Astra. AstraPay juga mendukung pembayaran melalui QRIS. Melalui fitur ini, pengguna dapat melakukan pembayaran servis kendaraan di Toyota Sales Operation / TSO, Shop&Drive, Isuzu Sales Operation / ISO, Daihatsu Sales Operation / DSO, dan AHASS. Bahkan di luar ekosistem Astra, pengguna dapat melakukan transaksi berbagai produk dan keperluan secara mobile, di mana saat ini telah ada sekitar 9 juta merchant di seluruh Indonesia yang telah menerima pembayaran melalui QRIS.

Suparno Djasmin selaku Director-In-Charge dari Astra Financial, Transportation, and Logistic mengatakan, ”AstraPay berkomitmen mendukung transaksi pembayaran digital di dalam ekosistem Astra maupun luar ekosistem agar transaksi digital berjalan seamless, aman, dan terintegrasi. Komitmen ini sebagai bentuk dukungan Astra terhadap program Gerakan Nasional Non-Tunai (GNNT) yang dijalankan Bank Indonesia”. Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: