AutonetMagz.com – Setelah sebelumnya meluncur di Thailand dan Laos, kini All New Toyota Vios juga hadir secara resmi di pasar Indonesia. Sedan kompak yang masih bersaudara dengan Toyota Yaris ini tampil dengan desain yang sepenuhnya baru dan teknologi yang berbeda dari pendahulunya. PT Toyota Astra Motor (TAM) secara resmi merilis All New Toyota Vios dengan banderol mulai 314,9 jutaan dan terdiri dari 3 tipe. Yuk kita bahas lebih lanjut.
Eksterior Berubah Total, Pakai Konsep Baru
Secara desain, All New Toyota Vios tampil dengan bahasa desain baru yang sepenuhnya berbeda dengan versi terdahulu. Kini All New Toyota Vios menggunakan lampu depan lebih sipit yang sekilas mirip dengan sang kakak, Toyota Corolla Altis. Grille-nya dibuat bertingkat dengan model garis yang menyambung di dengan lampu serta radiator grille trapezoidal yang cukup besar di bawahnya. Bumpernya memiliki tarikan garis yang cukup tegas dan ornamen berwarna hitam, ada corner sensor tapi tak ada foglamp. Di sisi samping, All New Toyota Vios kini tampil dengan velg yang lebih besar yaitu 18 inci dengan model multispoke.
Salah satu ubahan mendasar di sisi samping All New Toyota Vios terlihat pada bentuk pilar C yang ala – ala mobil fastback. Cukup unik, walaupun nampaknya bukan selera semua orang. Sedangkan sisi belakangnya menggunakan lampu LED yang melebar ke samping dan dihubungkan di sisi tengah dengan ornamen berwarna hitam di atas plat nomor. Bumper belakangnya senada dengan sisi depan, ada tarikan garis yang tegas dan ornamen hitam di sisi terluar, serta ada pula sensor parkir 4 titik. Aksen ala diffuser berukuran mini juga bisa kita temukan di sisi belakangnya.
Interior Familiar, Fitur Melimpah
Masuk ke interior, All New Toyota Vios menggunakan banyak common parts dengan mobil – mobil Toyota berbasis DNGA lainnya seperti Toyota Veloz dan Raize. Mulai dari setir, panel instrumen, hingga kontroler AC dan konsol tengah yang cukup familiar. Bedanya, All New Toyota Vios lebih banyak memberikan aura berwarna gelap di dashboard, jok, door trim hingga atapnya. Oiya, ada juga bahan soft touch di dashboard dan doortrim-nya. Head unit-nya berukuran 9 inci dengan konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay, serta ada air purifier yang terintegrasi di kabin mobil ini. Rem parkir elektronik dengan brake hold juga sudah bisa kita temukan di All New Toyota Vios.
Untuk fitur, All New Toyota Vios di tipe G TSS dibekali dengan sepaket teknologi Toyota Safety Sense (TSS) yang berisi fitur seperti Pre-Collision Warning and Braking Assist (PCWBA), Pedal Misoperation Control (PMC), Lane Departure Warning (LDW), Lane Departure Prevention (LDP), Auto High Beam (AHB), Blind Spot Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Allert (RCTA), Adaptive Cruise Control (ACC), dan Front Departure Alert (FDA). Selain itu, All New Toyota Vios juga hadir dengan 2 buah airbags, Parking Sensors, Rear Parking Camera, Hill Start Assist (HSA), dan Vehicle Stability Control (VSC) sebagai standar. Tipe tertinggi mendapatkan tambahan airbags menjadi 6 dan juga traction control.
Harga Mulai 314,9 Jutaan
“Sejak awal, Vios kami kembangkan sebagai sedan yang tangguh dan dapat diandalkan. Seiring berjalannya waktu, kami terus melakukan continuous improvement untuk memenuhi kebutuhan pelanggan akan mobil sedan berkelas yang valuable. Kehadiran All New Vios ini dapat memenuhi ekspektasi pelanggan dengan desain interior dan eksterior yang lebih elegant dan powerful, serta dilengkapi dengan berbagai macam teknologi, khususnya advanced safety technology, yaitu TSS. Kami harap All New Vios dapat menghadirkan kemudahan, kenyamanan, dan keamanan dalam bermobilitas,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.
All New Toyota Vios dijual dalam 3 tipe yaitu tipe E Manual, G CVT, dan G CVT TSS. All New Toyota Vios tipe E Manual berstatus Spot Order dan dipasarkan mulai 314,9 jutaan Rupiah. Sedangkan All New Toyota Vios tipe G CVT dipasarkan mulai 355,2 jutaan Rupiah, diikuti tipe tertinggi yaitu tipe G CVT TSS dengan 368,4 jutaan Rupiah. Semuanya on the road Jakarta. Untuk pilihan warna, All New Toyota Vios ditawarkan dalam 5 warna yaitu Platinum White Pearl, Attitude Black, Metal Stream Metallic, Grey Metallic, dan Red Mica Metallic. Bagaimana menurut kalian?
Read Next: Toyota : Walau Kecil, Segmen Sedan Tetap Penting di Indonesia