AutonetMagz – 2015 Citroen C1 terbaru kini memiliki tampilan yang unik dibandingkan dengan versi sebelumnya. Ini dikarenakan bentuk lampu depannya yang kini agak mirip dengan Nissan Juke. Tahu kan maksudnya? Ya pada bagian front fascia mobil ini ada dua lampu, bulat besar sebagai lampu utama dan lampu kecil memanjang diatas lampu utamanya. Mirip kan dengan Nissan Juke?.
Desain bodinya masih memiliki platform yang sama dengan Peugeot 108 dan Toyota Aygo, jika kita teliti lagi bentuk belakangnya terlihat sama persis dengan Peugeot 108 kecuali pada logo macan yang berganti menjadi 2 buah boomerang bertumpuk.
Mobil ini juga dilengkapi dengan varian cabriolet yang dapat dibuka atapnya dan ditutup dengan model atap soft top seperti pada FIAT 500 cabriolet. Ini sangat berguna jika dikombinasikan dengan kebutuhan penggunanya yang sering membawa perlengkapan tinggi seperti tanaman atau papan selancar, dan juga terlihat cantik.
Namun hingga saat ini baik Citroen, Toyota maupun Peugeot belum memberikan foto interior dan dashboard dari ketiga mobil hasil kerjasama ini, mungkin ada sesuatu yang spesial hingga disembunyikan, dan akan di publish nanti saat pagelaran Geneva Motorshow 2014 berlangsung. Cocok juga nih jika dimasukan ke pasar Indonesia, setuju gak?
Read Next: Gini Nih Kalau Lotus Bikin Motorsport, Gokil Abis!