Salah satu produsen mobil dari Negeri Cina yaitu ZNA (Zhengzhou Nissan Automobile) rupanya tergiur juga menjual mobil MPV kelas entry level di Indonesia. Saat ini pasar MPV kelas bawah tersebut memang sedang gemuk-gemuknya terlebih makin bertambahnya merk dan varian yang dijual.
Hari ini, Selasa 26 Maret bertepatan dengan diadakannya pameran IIBT atau The Indonesian International Bus, Truck and Components Exhibition 2013 di JIExpo Kemayoran, PT XARRINA MOTOR INDONESIA selaku agen tunggal pemegang merk ZNA di tanah air meluncurkan MPV 7 seater yang diberi nama SUCCE.
ZNA pertama didirikan pada tahun 1993, dengan saham-saham yang dimiliki oleh DongFeng Automobile Company Group (51%), DongFeng Automobile Company (28,651%) dan Nissan China Investment (20,349%).
Untuk bermain di kelas MPV entry level yang kini dihuni oleh Avanza, Xenia, Livina, Ertiga dan yang baru saja lahir Chevrolet Spin, harga ZNA SUCCE cukup menggoda. Bisa mengangkut 7 orang penumpang dengan pintu model geser, sudah terdapat dual airbag, power window, central lock door, remote control lock, rem dengan sistem ABS+EBD, sensor parkir mundur, AC double blower dan menggunakan mesin 1,5 liter DOHC dengan sistem pembakaran injeksi bertenaga 112 hp, transmisi manual, berpenggerak roda depan, suspensi McPherson strut, SUCCE ditawarkan dengan harga sekitar Rp. 178 juta untuk tipe Luxury dan Rp. 168 juta untuk tipe Comfort.
Cukup menarik bukan? Walaupun kadang banyak yang memandang sebelah mata terhadap ‘mobil Cina’, namun patut dipertimbangkan juga bahwa Zhengzhou Nissan Automobile ini dalam pengembangannya telah bekerjasama dengan Nissan untuk membuat mobil bagi pasar domestic China. Kalau diperhatikan bagian samping depan hingga ke pintu tengahnya sih memang mirip Nissan Serena yaa,.. 😀
Read Next: Yamaha Fino Injeksi Diluncurkan di Thailand