Yamaha Gelar Factory Visit untuk XMAX First Owner

by  in  Berita & Nasional & Yamaha
Yamaha Gelar Factory Visit untuk XMAX First Owner
0  komentar

Autonetmagz.com – Dalam pertarungan pemasaran roda dua di indonesia, pabrikan tak bisa hanya membuat produk yang baik menurut mereka. Toh pabrikan harus ‘menuruti’ selera pasar, karena bisa dikatakan biker tanah air cukup pilih – pilih dan punya selera tinggi. Pabrikan yang berkembang saat ini adalah pabrikan yang mau mendengar dan juga dekat dengan customer-nya maupun calon customer. Oleh karena itu, ATPM Yamaha di Indonesia yaitu PT YIMM membuat sebuah event untuk mendekatkan diri pada para customer-nya.

Adalah produk baru YIMM yaitu XMAX 250 yang menjadi salah satu magnet untuk para calon customer. Melihat besarnya antusias akan produknya, YIMM tidak menutup diri bahkan membuka pintu rumahnya untuk didatangi oleh para pemilik pertama XMAX 250 Indonesia. Acara yang bertajuk #XMaxFirstOwner Factory Visit ini mengundang para calon pemilik pertama Xmax 250 untuk hadir dan melihat serta mengetahui bagaimana Xmax 250 dirakit.

Dari dokumentasi yang dibagikan oleh Bapak M. Abidin, GM Aftersales and Motorsport PT. YIMM, dapat dilihat bahwa ada setidaknya ada 4 XMAX 250 yang di pajang dengan masing – masing warna yang khas, antara lain Coklat, Putih, Abu – abu dan kuning. Para calon pemilik pertama XMAX 250 ini juga mendapatkan arahan dan penjelasan lebih mengenai produk yang telah mereka pesan pada YIMM.

XMAX 250 sendiri adalah produk yang fenomenal, tak sedikit yang berujar bahwa big matic ini adalah sosok R25 bertransmisi matik, walaupun nggak segitunya juga ya. Belum ada keterangan resmi kapan rilis harga dan hand over unitnya akan dilaksanakan, namun langkah yang dilakukan YIMM cukup baik dengan memberikan pengetahuan lebih kepada customer-nya, dan lebih lagi menjada kedekatan pabrikan dengan pelanggannya. Dan ada bocoran Pak Abidin lewat Instagramnya bahwa harga akan mepet produk dua silinder mereka. bagaimana komentar anda terhadap acara ini? Apakah perlu ada acara semacam ini pada produk ataupun brand lain di Indonesia? Suzuki pun pernah lho lewat GSX-nya, sampaikan komentarmu ya.

Read Prev:
Read Next: