AutonetMagz.com – Nampaknya Volvo dalam beberapa periode ini bisa tersenyum lebar dengan capaian – capaian yang telah diberikan oleh produknya. Namun capaian ini bukan menyinggung angka penjualan, melainkan prestasi dalam hal penghargaan. Baru – baru ini, sebuah produk lansiran Volvo juga menorehkan prestasi yang mentereng, yaitu menjadi jawara dari European Car Of The Year (ECOTY) 2018.
Masih ingatah kalian saat Volvo juga menyumbangkan produknya sebagai jawara dari Japan Car Of The Year (JCOTY) 2017 – 2018? Yap, kala itu Volvo XC60 yang berjaya, sedangkan kali ini justru sang adik yaitu Volvo XC40 yang menunjukkan taringnya. Di gelaran ECOTY 2018 ini sendiri Volvo sukses menumbangkan beberapa finalis yang tak kalah keren. Ada Alfa Romeo Stelvio, Audi A8 terbaru, BMW 5 Series, Citroen C3 Aircross, Sang fenomenal KIA Stinger dan juga Seat Ibiza. Hakan Samuelsson, Presiden dan CEO dari Volvo Cars mengatakan bahwa pihaknya merasa kemenangan dari Volvo XC40 di ECOTY 2018 ini sendiri merupakan momen yang sempurna.
Mengapa begitu? Ya, jelas saja karena Volvo sendiri memang sedang semangat – semangatnya memproduksi produk – produk baru, dan tentunya eksistensi ini juga menular dengan kembalinya Volvo di pasar otomotif Tanah air. Dengan kemenangan dari Volvo XC40, maka pihak Volvo sendiri semakin percaya diri untuk masuk ke segmen small SUV yang memang saat ini sedang bertumbuh. Selain itu, kemenangan dari Volvo XC40 sendiri juga punya arti yang positif, karena mobil ini merupakan produk pertama dari Volvo yang mengaplikasikan Compact Modular Architecture (CMA) baru lansiran Volvo.
Kesuksesan Volvo XC40 sendiri menunjukkan bahwa platform CMA nampaknya bisa diterima dengan baik oleh masyarakat. Selain Volvo, pihak Geely yang juga ikut mengembangkan platform CMA ini juga tentunya menyambut baik raihan ini. Selaku pemilik saham Volvo, Geely juga bisa memaksimalkan hal – hal baik yang ditemui di Volvo XC40 ini, dan juga menerapkannya di mobil – mobil produksinya, apalagi Geely sendiri juga tengah fokus pada segmen SUV setelah kesuksesan dari Geely Boyue. Volvo XC40 sendiri juga akan segera melakukan debutnya di pasar otomotif China.
Selain kemenangannya di ECOTY 2018, Volvo XC40 juga dikabarkan telah dipesan sebanyak 20.000 unit di seluruh Eropa. Masih bukan angka yang masif, namun secara umum capaian mobil yang diluncurkan pada bulan September 2017 silam ini sudah lumayan baik. Jadi, bagaimana menurut kalian kawan? Apakah kemenangan ini pertanda Volvo akan kembali berjaya? Yuk sampaikan pendapat kalian kawan.
Read Next: First Impression Review Mitsubishi Outlander PHEV 2018