Toyota Roomy Gazoo Racing, Imut Tapi Sporty!

by  in  Berita & International & Mobil Baru
Toyota Roomy Gazoo Racing, Imut Tapi Sporty!
0  komentar

AutonetMagz.com – Untuk urusan mobil-mobil kecil khusus pasar Jepang alias JDM, Toyota juga suka untuk berbagi dengan merek-merek yang masih satu aliansi dengannya. Contohnya Toyota Roomy, mobil kecil ini masih mempunyai hubungan darah dengan Daihatsu Thor dan Subaru Justy. Bentuk, mesin, jeroan, hampir semuanya mirip-mirip. Hanya produsennya saja yang berbeda. Kalau di sini mirip Avanza-Xenia begitu deh.

Karena menggunakan mesin berkapasitas 996 cc dengan 2 versi berbeda yaitu 1KR-FE (68 hp) dan 1KR-VET (97 hp), maka ketiga mobil ini tentu tidak masuk dalam kategori kei car di Jepang. Mayoritas pembeli Toyota Roomy biasanya hanya ingin mobil kecil yang praktis, nyaman dan irit, namun, kali ini ada hal berbeda dari Toyota Roomy sendiri. Rupanya, Gazoo Racing (GR) sedang menggarap mobil mungil 5 penumpang ini dengan sentuhan sporty.

Merujuk pada laman resmi GR, hasil permak pada Toyota Roomy versi ganteng ini ada pada spoiler belakang, side skirt yang lebih besar dan mengurangi ground clearance sebesar 15 mm. Ada pula hiasan pada gril, hiasan lampu kabut, mudguard depan-belakang, talang air kaca samping dan pelindung pegangan pintu untuk Toyota Roomy GR, begitu juga dengan carbon fiber license plate frame alias rangka dudukan plat nomor.

Tidak ada perubahan yang signifikan pada sisi kabinnya. Toyota Roomy pada dasarnya dapat menampung 5 orang dewasa, namun 5 orang di dalam mobil mungil sudah pasti harus ada yang mengalah dengan duduk agak majuan dikit supaya agak nyaman. Meski demikian, buat orang Asia – khususnya orang Jepang – ukurannya sudah pas. Oh ya, GR sebenarnya bukan yang pertama kali mendandani Toyota Roomy, sebab TRD sudah duluan.

Selain itu, fitur konvensional seperti AC, power window, sound system, beberapa fasilitas sistem keselamatan, dan disediakan pula tempat sampah plug n play berkapasitas 5 liter. Karena mobil ini sejatinya hanya mengejar tampilan dan fungsi saja, GR tidak melakukan apa-apa di mesin dan kaki-kakinya, semuanya murni aksesoris. Apa opinimu mengenai Toyota Roomy GR ini? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: