Toyota Corolla Touring Sport Muncul di Inggris, Estate Cakep Lagi!

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Toyota Corolla Touring Sport Muncul di Inggris, Estate Cakep Lagi!
0  komentar

AutonetMagz.com – Tentunya kalian tahu bahwa mobil – mobil yang memiliki model estate dan sedan biasanya akan terlihat lebih proper dan lebih manis di versi estatenya. Sudah ada cukup banyak mobil dengan kondisi tersebut, mulai dari mobil – mobil BMW, Audi, hingga Mazda. Namun bagaimana ceritanya jikalau versi sedannya belum ada dan baru ada versi hatchback-nya saja? Apakah akan bagus jikalau dijadikan sebuah model estate? Nah, lihat saja hasilnya, inilah sosok terbaru dari keluarga Toyota Corolla di Inggris, yaitu Toyota Corolla Touring Sport.

Melihat dari bentuknya, nampaknya kami harus mengakui bahwa desainer Toyota memang terlihat cukup all out pada Toyota Corolla Touring Sport ini, tak kalah cakep dibandingkan dengan versi hatchback-nya. Dibandingkan dengan versi hatchback-nyaToyota Corolla Touring Sport terlihat tak mendapatkan ubahan yang berarti di sisi depan.Bentuk bumper depannya sama, ada lampu kabut juga, aksen silver di grille-nya pun sama, dan kap mesinnya serupa. Hanya saja, Toyota Corolla Touring Sport menggunakan logo Toyota dengan iluminasi warna biru, tahu kan artinya? Yap, Toyota Corolla Touring Sport menggunakan mesin hybrid. Selain itu, ada sedikit ubahan di dalam lampu depannya dimana hanya ada satu LED DRL melengkung di sisi tengah lampu, berbeda dengan versi hatchback yang ada dua di sisi tengah setiap lampu depannya.

Pindah ke sisi samping, nah di bagian inilah mulai terlihat perbedaan kentara antara Toyota Corolla Touring Sport dengan versi hatchback. Apalagi kalau bukan bentuknya yang memanjang. Namun kami akui, pihak desainer Toyota bisa membuat tarikan garis lurus di versi hatchback terlihat menyambung dengan rapi pada versi estate-nya ini. Untuk velg yang digunakan pun masih sama, terlihat besar dan sporty. Spion pun masih sama, hanya untuk atap ada sedikit ubahan dimana dilabur warna hitam dan sudah mendapatkan panoramic sunroof yang cukup besar. Selain itu antena model sirip hiu juga masih dipertahankan. Oiya, dari sisi samping ini juga terlihat bahwa transisi dengan penambahan pilar D di Toyota Corolla Touring Sport ini terlihat dieksekusi dengan baik. Sayang sisi belakang dari Toyota Corolla Touring Sport belum terlalu diekspose oleh pihak Toyota Inggris, namun terlihat bahwa lampu belakangnya masih senada dengan versi hatchback, namun ada sedikit penyesuaian dalam urusan ukuran.

Untuk bumper belakangnya pun sekilas dari samping terlihat masih mempertahankan bentuk ala versi hatchback-nya, which is good. Nah, lalu bagaimana dengan bentuk interiornya? Overall masih mirip dengan sosok sebelumnya, yaitu versi hathback-nya, namun dengan beberapa ubahan minor seperti penggunaan trim berwarna putih, lalu aksen – aksen iluminasi berwarna biru ala mobil Hybrid yang ada di panel instrumen dan juga tombol start stop, dan terakhir tentunya atap yang kini tak hanya atap biasa namun sudah bisa dilihat tembus pandang dari interior ke luar. Ubahan paling kentara juga terjadi pada bagasinya, dimana kapasitas bagasi Toyota Corolla Touring Sport jauh lebih besar mencapai 598 liter berkat penambahan jarak sumbu roda yang mencapai 60 mm. Namun angka tersebut masih ada di bawah Skoda Octavia Estate dan Peugeot 308 SW.

Toyota Corolla Touring Sport sendiri akan mengandalkan mesin hybrid dengan kubikasi 1.800cc bertenaga 121 hp yang dicomot dari Toyota Prius dan mesin hybrid baru 2.000cc bertenaga 178 hp yang akan menjadi varian paling merogoh kocek. Lalu, kalau tak suka hybrid? Nah, pihak Toyota juga menyediakan mesin 1.200cc Turbo bertenaga 114 hp yang bisa ditebus sebagai versi paling ramah dompet. Jadi, bagaimana menurut kalian? Kalau dijual di Indonesia boleh juga nih.

Read Prev:
Read Next: