Suzuki Berikan Improvement Untuk Grand Vitara di India, Ini Bedanya!

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Suzuki Berikan Improvement Untuk Grand Vitara di India, Ini Bedanya!
0  komentar

AutonetMagz.com – Dalam waktu lifecycle suatu produk, produsen mobil biasanya memberikan penyempurnaan atau improvement pada produknya. Penyempuran yang dimaksud berupa ubahan kecil-kecilan yang mudah terlihat seperti desain pelek, warna interior, dan lain-lain. Ada juga yang menambah update pada sektor mesin, suspensi, hingga penambahan fitur baru. Setelah diluncurkan pada 2022 lalu, Suzuki memberikan improvement pada Grand Vitara di India.

Banyak Fitur Baru

Di sisi fitur, kabinnya dilengkapi jok elektrik 8 arah (driver), lampu interior LED, sun shade pintu belakang, air purifier PM 2.5, electronic parking brake (A/T). Fitur panoramic sunroof yang dulunya hanya tersedia untuk trim atas, kini tersedia di varian Zeta (O), Zeta+ (O), Alpha (O) dan Alpha+ (O). Fitur lain yang terdapat pada varian teratas ialah infotainment SmartPlay Pro+ 9 inci, wireless Apple CarPlay & Android Auto, camera 360, wireless charger, ventilated seat, dan Suzuki Connect.

Perlu diingat, produsen mobil biasanya memberi varian yang bejibun untuk pasar India. Dimana SUV ini menawarkan 18 varian dengan berbagai pilihan powertrain termasuk Smart Hybrid, Strong Hybrid, dan ALLGRIP AWD. Oh ya, varian dengan penggerak AWD All Grip kini tersedia dengan transmisi otomatis 6-speed. Sayangnya, penerapan electronic parking brake berikut brake hold tidak tersedia pada semua varian dengan strong hybrid yang notabene merupakan varian termahal.

Berapa Harganya?

Bila kita lihat dari eksterior, perbedaan hanya terdapat pada desain velg. Untuk semua variannya, kini Suzuki Grand Vitara dilengkapi dengan 6 airbag, electronic stability program, hill hold assist, ABS + EBD, rem cakram di ke-4 roda, ISOFIX, dan sabuk pengaman ELR 3 titik untuk setiap penumpang. Untuk harganya, mulai dari Rs. 11,42 lakh (Rp 221 jutaan) untuk varian sigma smart hybrid M/T hingga Rs. 20,68 lakh (Rp 402 jutaan) untuk varian Alpha + e-CVT dual tone.

Mengingat Suzuki Grand Vitara yang dipasarkan di Indonesia diimpor utuh dari India, bisa jadi kita juga akan mendapatkan beberapa fitur baru tersebut. Bagaimana menurut kalian? sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: