AutonetMagz.com – Kalau kalian berkendara di jalanan umum, apa sih hal utama yang pasti kalian perhatikan? Kenyamanan? Mungkin hal itu nomor kesekian ya, yang paling utama dan terutama adalah keselamatan berkendara. Memang semakin ramainya transportasi di negara kita tercinta juga semakin meningkatkan ancaman dalam berkendara di jalanan umum. Dan oleh karena itu, kesadaran para pengemudi untuk berkendara dengan aman perlu ditingkatkan.
Menurut hasil studi World Health Organization (WHO) tahun 2015, kecelakaan lalu lintas menjadi penyebab nomor satu kematian di usia 15-29 tahun. Setiap tahun, 1.250.000 kematian terjadi akibat kecelakaan lalu lintas. Fakta ini didukung dengan data dari Kepolisian Republik Indonesia yang menyatakan bahwa angka kecelakaan lalu lintas paling banyak dialami oleh remaja dalam rentang usia 15 – 25 tahun. Berdasarkan data tersebut, dapat dilihat bahwa para pelajar Sekolah Menengah Atas atau sederajat masuk dalam rentang usia berisiko tinggi alami kecelakaan lalu lintas.
Padahal, jelas usia tersebut merupakan usia yang sangat produktif, dan sayang jika kita harus kehilangan relasi dan keluarga di usia tersebut kan? Oleh karena itu, nampaknya hal ini yang menggugah hati PT Shell Indonesia sebagai pihak yang turut berkecimpund di dunia transportasi nasional sebagai penyedia bahan bakar. PT Shell Indonesia bekerja sama dengan Dinas Pendidikan menghadirkan sebuah program dengan nama Shell Road Safety Coaching Clinic. Pada Shell Road Safety Coaching Clinic ini, para siswa dari berbagai SMK di wilayah DKI Jakarta mendapatkan materi keselamatan berlalu lintas dari Indonesia Defensive Driving Center.
Shell Road Safety Coaching Clinic ini sendiri diadakan di lima SMK dengan total peserta mencapai 800 siswa yang berasal dari 200 SMK, bahkan lebih. Shell Road Safety Coaching Clinic sendiri sudah berlangsung sejak bulan Agustus 2017 lalu hingga bulan Oktober 2017. Darwin Silalahi, Presiden Direktur dan Country Chairman PT Shell Indonesia mengatakan bahwa kegiatan edukasi Shell Road Safety Coaching Clinic merupakan wujud komitmen Shell Indonesia untuk berkontribusi membantu Pemerintah dalam menumbuhkan budaya tertib berlalu lintas dan aman di jalan. Selain di DKI Jakarta, Coaching Clinic juga dilakukan di wilayah Semarang dan sekitarnya, yaitu Kendal dan Demak. Lebih dari 1600 siswa SMK.
Tentunya dengan kehadiran program – program seperti Shell Road Safety Coaching Clinic inilah yang bisa membantu para pelajar di usia produktif untuk sadar akan keselamatan lalu lintas. Dan semoga setelah ini, angka kecelakaan pelajar bisa lebih ditekan. Bagaimana menurut kalian? Yuk sampaikan pendapat kalian kawan.
Read Next: Perkenalkan Colt Diesel FE 74 Long, Fuso Ajak Iwan Fals Roadshow