Setelah Indonesia, Wuling Siap Jajal Pasar Malaysia

by  in  Berita & International & Wuling
Setelah Indonesia, Wuling Siap Jajal Pasar Malaysia
0  komentar

AutonetMagz.com – Masih teringat dalam memori kami saat pertama kali mengenal Wuling di GIIAS 2016. Pada waktu itu, Wuling masih malu-malu kucing dengan coba memamerkan produknya di bagian mobil komersil, bukan bagian mobil penumpang, bahkan saat itu Confero masih memakai nama aslinya, yakni Wuling Hong Guang. Sekarang Wuling punya perkembangan yang luar biasa pesat dengan model-modelnya di Indonesia, mulai dari Confero, Cortez hingga Almaz.

Sukses di Indonesia, nampaknya kini Wuling mulai berminat untuk mencoba peruntungan di kawasan lainnya yang masih masuk lingkup Asia Tenggara. Warta dari Wapcar.my menuturkan bahwa Tan Chong Motor Holdings mengumumkan ke bursa Malaysia bahwa salah satu perusahaan subsidiernya sudah memasukkan MoU bersama dengan SAIC-GM-Wuling alias SGMW. Kalau di Malaysia, Tan Chong adalah distributor Nissan.

Pengumuman itu sebenarnya tidak membeberkan informasi yang benar-benar terang, namun hanya mengatakan bahwa,”MoU ini akan memberikan kedua belah pihak kesempatan untuk bekerjasama satu sama lain dan mempelajari kesempatan bisnis potensial untuk mengembangkan jejak masing-masing grup di industri otomotif kawasan Asia Tenggara dengan kendaraan-kendaraan SGMW tertentu.” Singkatnya, Wuling mau mencoba pasar Malaysia.

Laporan tersebut sebenarnya tidak menjelaskan lebih lanjut mobil apa dulu yang mau dibawa ke sana. Meski kita mengenal adanya Almaz, Cortez dan Confero, Wuling juga punya model-model seperti hatchback yang tidak ada di Indonesia saat ini. Belum lama ini pula, Wuling memperkenalkan MPV baru bernama Wuling Victory, dan ia punya desain luar-dalam yang sebenarnya keren juga untuk sebuah Wuling, tidak kalah dengan MPV dari merek-merek lain.

Masih menurut Wapcar, merek mobil China di Malaysia sebenarnya jarang yang sukses besar. Geely adalah pengecualian karena saat ini mereka jadi pemilik Proton, namun merek-merek lain seperti Haval dan Borgward benar-benar tidak terdengar gaungnya sama sekali. Selain Wuling, ada lagi merek satu grup dari SGMW yang mau mencoba memperkenalkan diri di pasar Malaysia, yakni Morris Garage alias MG. Apa opinimu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: