AutonetMagz.com – Tidak hanya bagi produsen mobil saja, tahun 2022 juga sepertinya berdampak positif bagi sebagian besar produsen Truk dan Bus. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan penjualan unit Daimler Truck secara signifikan di 2022. Daimler Truck berhasil mencatatkan angka penjualan 520.291 sepanjang tahun 2022 diseluruh dunia. Ada kenaikan sebesar 14,2% jika dibandingkan dengan angka penjualan tahun 2021 yang mencapai 455,445 unit secara world wide.
Naik Semua
Penjualan unit meningkat secara global di semua segmen walaupun mengalami keterbatasan pasokan. Segmen truk di Amerika Utara, Asia, dan juga Mercedes-Benz juga mengalami Kenaikan penjualan unit. Sayangnya mereka tidak menyebutkan untuk lini produk grupnya yang lain seperti WesternStar, Freightliner, Bharatbenz, dan Mitsubishi Fuso. Sehingga tidak bisa diketahui apa yang paling laris di negara-negara tersebut.
Amerika Utara mengalami kenaikan sebesar 15,2% atau sebesar 186.779 unit dibandingkan tahun 2021 yang 162,156 unit. Belum jelas penjualan dari Truk bermoncong seperti WesternStar dan Freightliner, manakah yang mendominasi disana. Sementara penjualan truk di segmen Asia juga menunjukkan pencapaian 155.967 unit atau naik 8,8% dibandingkan tahun 2021 dengan 143,411. Prediksi kami, Mitsubishi Fuso mendominasi pada penjualan di segmen Asia.
Segmen Lain dan Kondisi di Indonesia
Sedangkan untuk segmen Mercedes-Benz (anggap saja gabungan dari segmen bus dan truk), penjualan unitnya juga menguat. Bisa dibuktikan dengan meningkatnya permintaan sebesar 166.369 unit (+17,7%) diandingkan dengan tahun 2021 yang mencapai 141,331 unit. Daimler Bus juga mencatat hasil penjualan yang 24.041 unit atau naik 28,3% dari tahun 2021. Prediksi kami, dari banyaknya merek dari Daimler Bus ini Fuso Bus lah yang mendominasi.
Menurut Presiden Direktur DCVI Naeem Hassim, “Meningkatnya penjualan bus dan truk di Daimler Truck juga terlihat jelas di Indonesia dan ini juga menandakan perkembangan ekonomi Indonesia setelah pandemi covid. Perkembangan ini juga membawa dampak positif bagi Mercedes-Benz Truk dan bus dibawah bendera DCVI. Mulai dari kesuksesan peluncuran Mercedes-Benz Axor Euro 4, perluasan jaringan diler di Indonesia, serta strategi baru distribusi suku cadang. Dengan ini kami tetap yakin dan optimis penjualan 2023 akan semakin membaik.”
Read Next: Mengenal Bajaj Qute Yang Viral, Keturunan Renault Nissan Lho!