Penjualan Buruk, Nissan Evalia Disuntik Mati di India

by  in  International
Penjualan Buruk, Nissan Evalia Disuntik Mati di India
0  komentar

New Nissan Evalia tahun 2014AutonetMagz – Kabar tidak sedap datang dari negeri India terkait Nissan Evalia. Meskipun pada tahun lalu mobil ini mendapatkan facelift untuk meningkatkan penjualannya, ternyata Nissan India akhirnya menyerah dan menyuntik mati Nissan Evalia atau NV 200 yang dikenal di pasar Eropa.

Menurut Nissan India dikutip dari Autocar India, desain Nissan Evalia memang tidak biasa, tapi sayangnya tidak bisa memikat masyarakat India dan memenuhi penjualan. Wajar saja, karena di India mobil ini bersaing dengan Suzuki Ertiga, Honda Mobilio dan Kijang Innova (sumber).

Baca Juga : First Impression Review Nissan Evalia Facelift 2014

Jika menurut mereka penampilan mobil ini nyeleneh (terutama dari belakang) sehingga menyebabkan mobil ini tidak laku, tapi menurut kami bukan karena hal tersebut, karena Mahindra Xylo dan Chevrolet Enjoy yang memiliki basis dari Wulling MPV memiliki penampilan yang lebih aneh lagi. Menurut kami mobil ini gagal di pasaran karena memiliki driverability yang tidak bagus.

Dashboard_Nissan_Evalia_2014

Umumnya orang yang mampu membeli mobil di kelas Nissan Evalia, Suzuki Ertiga atau Kijang Innova baik di Indonesia dan India akan mengendarai mobil sendiri tanpa supir pribadi. Dan ya, mengendarai mobil ini tidak ada asik-asiknya sama sekali, mulai dari posisi mengemudi yang aneh, setir datar seperti membawa truk dan mesin yang sangat loyo dibandingkan dengan kompetitornya. Tetapi wajar, karena di Eropa dan Amerika, mobil ini di posisikan sebagai mobil niaga dan sangat sukses di pasaran.

Baca Juga : Nissan Evalia Berwajah Aneh Muncul di Inggris

Keputusan untuk mematikan Nissan Evalia di India ini dikarenakan penjualannya yang tidak sesuai ekspektasi, sejak dijual dari Oktober 2012, mobil ini tercatat hanya laku sekitar 2.412 unit saja hinga saat ini. Bahkan produsen mobil India yang bernama Ashok-Leyland yang me-rebadge Nissan Evalia ini membukukan hasil yang lebih parah dengan penjualan 1.154 unit saja.

wuling-enjoy

Chevrolet Enjoy

Begitupula dengan Nissan Evalia yang hadir di Indonesia, mobil ini memang jauh lebih laku dari pasar India, namun masih jauh dari ekspektasi penjualannya yang mencapai 50.000 unit pertahun fiskal pada awalnya, namun akhirnya hanya terjual 7.000-an unit pada tahun pertama kali diluncurkan. Padahal Nissan Evalia sudah digarap serius oleh Nissan global untuk pasar Indonesia dan India.

Baca Juga : Penjualan Datsun Dunia Jauh Dibawah Target

Tapi Nissan punya rencana lain sebenarnya untuk kembali membuat gebrakan di India meskipun sudah beberapa kali gagal dengan Datsun Go dan Nissan Evalia, jadi sebaiknya kita tunggu saja gebrakannya!

Read Prev:
Read Next: