AutonetMagz.com – Minggu ini menjadi minggu yang bisa dikatakan dinanti – nantikan oleh beberapa penggemar otomotif di Indonesia. Selain di minggu ini gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 akan dimulai, kenyataanya juga akan hadir beberap produk baru atau produk facelift di gelaran tahunan ini. Nah, salah satunya adalah New Suzuki Ertiga 2018.
Yap, New Suzuki Ertiga 2018 memang dikabarkan akan membidik momen IIMS 2018 ini untuk menampakkan diri ke publik Indonesia. Bahkan, mobil yang sebenarnya dikembangkan di India ini sendiri tak melakukan world premiere di Negeri Bollywood tersebut melainkan di Indonesia. Hal ini sendiri sedikit banyak menunjukkan bahwa pasar Indonesia merupakan pasar yang cukup dilirik oleh beberapa pabrikan otomotif dunia untuk melakukan world premiere beberapa produk baru mereka, khususnya produk dengan jumlah bangku yang berlimpah. Lihat saja Datsun yang melakukan world premiere dari Datsun Cross, dan Mitsubishi dengan Mitsubishi Xpandernya beberapa waktu silam.
Nah, lanjut mengenai New Suzuki Ertiga 2018, menjelang kehadirannya maka sudah jelas semakin banyak informasi yang bocor kepada media. Dan salah satunya adalah status dari New Suzuki Ertiga 2018 ini sendiri. Sumber internal kami sendiri menyebutkan bahwa New Suzuki Ertiga 2018 akan berstatus CBU dan dirakit di India. Yap, nampaknya pihak Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan menerapkan skema ini untuk tahap awal dari penjualan New Suzuki Ertiga 2018. Hal ini wajar – wajar saja, karena memang riset dan pengembangan utama dari New Suzuki Ertiga 2018 memang difokuskan di India sana. Nah, namun bukan berarti pihak SIS tak akan memproduksi New Suzuki Ertiga 2018, bisa saja mereka memproduksinya namun satu atau dua tahun mendatang.
Terlepas statusnya yang diimpor secara utuh dari India, nyatanya New Suzuki Ertiga 2018 memang masih menyimpan banyak misteri, termasuk sosok interior dan eksteriornya yang memang masih belum tertangkap kamera walaupun beberapa informasi detail mengenai LMPV baru Suzuki ini sudah sempat kami beritakan. New Suzuki Ertiga 2018 sendiri juga dikabarkan akan menggunakan mesin 1.500cc menggantikan mesin 1.400cc K14B yang sudah digunakan di generasi sebelumnya. Mobil ini juga diprediksikan akan semakin lega di sisi interior karena adanya penambahan panjang dan lebar kendaraan yang secara kasat mata terlihat dari foto unit mobil tersebut saat dites jalan baik di India maupun di Indonesia.
Baca Juga : New Suzuki Ertiga 2018 Pakai Mesin 1.500 cc, Varian Dreza Hilang!
Nah, dengang kabar ini, maka New Suzuki Ertiga 2018 bisa menambah panjang deretan mobil impor Suzuki dari India setelah sebelumnya juga ada beberapa nama seperti Suzuki Ignis, Suzuki Baleno, dan juga Suzuki SX4 S-Cross. Lalu, bagaimana kalau menurut pendapat kalian? Apakah New Suzuki Ertiga 2018 lebih baik CBU India atau dirakit lokal? Yuk sampaikan pendapat kalian kawan.
Read Next: AMG Pikirkan Model Sport Baru, Rival Porsche Cayman?