Mau Ganti Oli Gardan Sendiri? Simak Tips dari Yamaha STSJ Berikut Ini!

by  in  Berita & Merek Motor & Nasional
Mau Ganti Oli Gardan Sendiri? Simak Tips dari Yamaha STSJ Berikut Ini!
0  komentar

AutonetMagz.com – Apakah anda memiliki motor matic? Perlu diketahui bahwa setiap sepeda motor matic menggunakan dua jenis oli, yaitu oli mesin dan oli gardan atau gear oil. Oleh karena itu, konsumen wajib melakukan penggantian oli secara rutin agar kinerja mesin motornya tetap optimal. Meskipun tidak menerima panas pembakaran secara langsung seperti oli mesin, namun oli gardan tetaplah membutuhkan penggantian oli secara berkala. Penggantian ini dapat dilakukan secara mandiri dirumah. 

Berikut Ini Langkah-langkahnya!

Peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti oli adalah Kunci shock/ring berukuran 12mm. Pertama-tama, tempatkan motor pada tempat yang permukaannya rata, kemudian motor haruslah di standar dua agar anda bisa lebih leuasa untuk membuka baut lubang pembuangan oli gardan. Tahap selanjutnya, ambil suatu wadah penampungan dan tempatkan dekat lobang pembuangan oli gardan. Tunggu beberapa saat sampai oli benar-benar habis dan tidak tersisa. 

Jika oli sudah tidak tersisa, pasang dan tutup kembali baut pembuangan oli. Ini harus benar-benar rapat dan kencang agar olinya tidak rembes. Lalu, buka baut pengisian oli gardan dan masukan oli gardan kedalam lubang. Gear Motor Oil biasanya memiliki tutup berbentuk corong, sehingga memudahkan untuk melakukan penggantian sendiri. Apabila volume sudah terisi sesuai dengan yang dianjurkan segera tutup dan kencangkan kembali baut. 

Yang Perlu Diperhatikan

Hal yang wajib diketahui oleh pengendara sepeda motor adalah oli ini tidak akan berubah warna meski digunakan dalam waktu yang lama. Walaupun begitu, konsumen tetap dianjurkan untuk melakukan pergantian oli sebelum motor memiliki jarak tempuh 10.000 km. Kalau tidak segera diganti, bisa menyebabkan suara berisik pada gear box kendaraan dan menyebabkan kerusakan lainnya,” ungkap Ilham Wahyudi, General Manager Service & Spare Part PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ).

Oli gardan pada motor bisa dibeli dengan harga yang cukup terjangkau. Bisa ditemukan di toko onilne atau toko onderdil terdekat dengan kisaran banderol tidak sampai Rp 20.000. Bagaimana menurut anda? sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: