Mahindra Segera Produksi Mobil Listrik, 0-100km/jam Dalam 8 Detik

by  in  Berita & International & Mahindra
Mahindra Segera Produksi Mobil Listrik, 0-100km/jam Dalam 8 Detik
0  komentar

AutonetMagz.com – Memang perkembangan segmen otomotif jaman now tak akan jauh dari teknologi listrik, mesin listrik, hybrid, PHEV dan juga yang lainnya. Mungkin bagi beberapa orang hal ini sekarang cenderung membosankan, kenapa listrik lagi listrik lagi. Namun sekali lagi, itulah gambaran masa depan kita, jadi ya kita pun harus memakluminya.

Dan gerakan electrification yang terjadi di pabrikan – pabrikan mobil global juga mampir ke negara Bollywood, India. Dimana salah satu merk lokal mereka, yaitu Mahindra, terpantau serius dalam bidang ini. Bahkan bisa dikatakan bahwa Mahindra adalah satu – satunya merk lokal India yang serius di segmen mobil listrik, terbukti dengan Mahindra Halo yang sempat mereka perkenalkan di tahun 2014 silam. Lalu bagaimana dengan Tata? Ya, sempat ada wacana bahwa Tata Nano akan diberikan mesin listrik, namun sejuah ini memang mesin listrik masih jadi wacana oleh Tata, pabrikan India tersebut masih berfokus memulihkan keadaan eknomoi mereka.

Oke, kembali ke Mahindra. Mahindra dikabarkan siap memulai era mobil listrik di India pada tahun 2019 mendatang. Mengutip dari Drivespark, Mahindra sudah mempersiapkan tiga jenis mobil listrik untuk diperkenalkan di antara tahun 2019 hingga tahun 2020 mendatang. Dan tak sampai disana, ketiga mobil listrik dari Mahindra ini bukan mobil listrik biasa, namun merupakan mobil listrik dengan peforma tinggi. Mengutip datri Times of India, CEO Mahindra Electric Mobility, Mahesh Babu mengamini hal tersebut.

Dan selain itu, ada fakta lain yang cukup menarik, dimana ketiga mobil tersebut akan memiliki top speed 186 km/jam, 150km/jam, dan juga 190 km/jam. Sedangkan untuk figur akselerasinya pun juga beragam, mulai dari 8 detik, 9 detik hingga 11 detik untuk 0-100 km/jam. Sedangkan untuk masalah utama sebuah mobil listrik, yaitu jarak tempuh, ketiga produk dari Mahindra ini juga memiliki variasi jarak tempuh yang beragam pula, mulai dari yang terendah adalah 250 km, lalu 300 km, dan 350 km. Gerak cepat dari Mahindra ini sendiri juga termasuk untuk menyediakan ekosistem mobil listrik yang bisa diandalkan, dimana di dalamnya bukan hanya mobil itu sendiri, namun juga infrastruktur pengisian daya.

Sejauh ini, Mahindra sendiri memang sudah punya empat jagoan di segmen EV, yaitu Mahindra e20, Mahindra eVerito, dan Mahindra eSupro, serta Mahindra eAlfa Mini. Namun memang secara model, keempat jagoan dari Mahindra tersebut masih kurang mengesankan. Baru pada seri Mahindra KUV100 EV nanti-lah Mahindra memiliki mobil EV yang sedap dipandang. Saat ini, Mahindra sedang mengembangkan teknologi pengisian daya yang bisa lebih cepat, jika awalnya memerlukan 1 – 1,5 jam, maka diusahakan pengisian daya akan dipercepat menjadi 40 menit saja.

Tentunya menarik melihat perkembangan dari pabrikan – pabrikan untuk mobil bertenaga listrik seperti Mahindra ini. Indonesia kapan ya? Bagaimana menurut kalian? Yuk berkomentar.

Read Prev:
Read Next: