AutonetMagz.com – Kia Corporation kini resmi menjalin kemitraan strategis dengan Samsung Electronics Co, Ltd. Mereka akan memperkenalkan solusi ‘Internet of Things’ (IoT) generasi selanjutnya. Nantinya, sistem tersebut akan diintergasikan pada produk Platform Beyond Vehicles (PBV). Integrasi ini memungkinkan pelanggan B2B untuk mengatur rutinitas bisnis yang dimasukkan dalam ‘In-Vehicle Infotainment’ (IVI) PBV.
Bersamaan dengan integrasi SmartThings Pro, Kia dan Samsung berencana mengembangkan solusi IoT khusus yang disesuaikan dengan beragam kebutuhan pelanggan. Kedua perusahaan akan meluncurkan layanan percontohan untuk pemilik usaha kecil dan pelanggan wirausaha. Mereka juga bertujuan untuk menciptakan model bisnis baru dan memperluas layanan mereka ke pelanggan B2B secara global. Sehingga memungkinkan layanan tanpa batas yang menghubungkan mobilitas, teknologi, dan bisnis.
Bagaimana Cara Kerjanya?
Contohnya toko roti ke pasar grosir, rutinitas bisnis yang diprogram akan mengaktifkan ‘Ingredient Purchase Mode’. Secara otomatis, sistem pendingin internal kendaraan akan secara otomatis disesuaikan untuk memastikan bahan-bahan tetap segar selama perjalanan. Setelah bahan-bahan dibeli dan toko ditetapkan sebagai tujuan, ‘Commute Mode’ akan aktif. Hal ini memungkinkan pemilik toko untuk mempersiapkan toko sebelum tiba. Mereka juga dapat menerima daftar tugas seperti memeriksa inventaris dan mengganti filter, sehingga mereka dapat mempersiapkan toko untuk beroperasi tanpa staf.
Setelah jam kerja, mereka dapat mengaktifkan ‘Closing Mode’, yang memastikan bahwa perangkat toko dimatikan, langkah-langkah penghematan energi diterapkan, dan manajemen keamanan ditangani secara otomatis. Mereka juga akan menerima notifikasi real-time melalui IVI saat mengemudi jika terdeteksi aktivitas yang tidak biasa atau jika diperlukan pemeliharaan, seperti jika terjadi kerusakan perangkat.
Contoh lebih lanjut dari fungsionalitas teknologi ini termasuk ‘Mode Operasi Tanpa Awak’ (‘Unmanned Operation Mode’) yang dapat digunakan oleh bidang perhotelan untuk menangani check-in dan check-out dari jarak jauh, membuka kunci pintu kamar, dan mengoptimalkan pengaturan suhu. Bahkan saat mengemudi, pemilik dapat memantau interior dan eksterior kamar melalui IVI dan memeriksa informasi reservasi tamu untuk melakukan check-in dan check-out dari jarak jauh.
Read Next: Persiapan Mudik, Nissan Hadirkan Promo Servis Selama Ramadhan