Jakarta, AutonetMagz – Setelah Toyota Agya diluncurkan pada kemarin sore di Parkir Timur Senayan, terlintas beberapa pertanyaan mengenai Toyota Etios Valco yang sepertinya dianak tirikan oleh Toyota dari segi fitur dan kelengkapan. Ya bagaimana tidak? Toyota Agya telah dilengkapi dengan head unit indash dan pilihan transmisi automatic. Sedangkan untuk Etios Valco tidak memiliki kelengkapan tersebut.
Dari pantauan kami terhadap sepak terjang Toyota Agya dan Toyota Etios Valco sejak beberapa bulan terakhir, mungkin faktor riset yang menyebabkan mengapa Toyota Etios Valco terkesan lebih dianak tirikan. Toyota Agya merupakan mobil yang diriset oleh Toyota Astra Indonesia sehingga memiliki kelengkapan dan pilihan transmisi yang benar-benar disesuaikan dengan selera dan kebutuhan orang Indonesia.
Sedangkan untuk Toyota Etios Valco, dari awal mobil ini disiapkan untuk pasar Toyota India dan Brazil. Maka dari itu tidak heran jika Toyota Etios Valco memiliki desain eksterior yang nyeleneh dan tidak dilengkapi dengan varian transmisi otomatis walaupun Toyota Etios Valco kini sudah diproduksi di dalam negeri.
Meskipun diperuntukan untuk pasar India dan Brazil, Toyota Etios tetap memenuhi standar kualifikasi untuk pasar Indonesia. Buktinya penjualannya cukup memuaskan meskipun hanya tersedia versi transmisi manual saja? Nah, jadi bukan Toyota Astra ingin meng-anak tirikan Etios dibanding Agya. Tetapi memang Etios diperuntukan untuk pasar yang berbeda.
Read Next: 2 Pilihan Gaya Pada Warna dan Striping Baru Yamaha New Jupiter Z1