Jeep Wrangler 2018, Mesin Mild-Hybrid Turbo Dengan Bobot Susut 90Kg

by  in  Berita & International & Jeep
Jeep Wrangler 2018, Mesin Mild-Hybrid Turbo Dengan Bobot Susut 90Kg
0  komentar

AutonetMagz.com – Nama Besar Jeep, apalagi seri Jeep Wrangler memang sudah tak bisa dikesampingkan lagi. Hadir dengan ketangguhan yang ciamik dan juga model yang everlasting, jelas Jeep Wrangler membuat para pecinta segmen kendaraan ini cukup terpukau. Namun sejak 2007 lalu, Jeep Wrangler belum mendapatkan pembaharuan lagi.    

Dan setelah menunggu selama 10 tahun, akhirnya pihak Jeep memperkenalkan generasi terbaru dari Jeep Wrangler 2018. Jeep Wrangler 2018 sendiri hadir di Los Angeles Auto Show 2017 dengan sejumlah ubahan yang menarik. Walau masih menggunakan rangka model ladder frame seperti yang sebelumnya, namun suspensi dan panel body telah ditingkatkan dengan penggunaan bahan aluminum. Dan dampak dari penggunaan bahan aluminum ini sendiri membuat bobot dari Jeep Wrangler 2018 susut sebanyak 90 kg dari model sebelumnya, tanpa mengurangi karakter dan juga kualitas ridig yang ditawarkan model ini.

Untuk urusan mesin, Jeep Wrangler 2018 akan menggunakan mesin Pentastar berkubikasi 3.600cc berkonfigurasi V6 yang sudah cukup dikenal. Mesin ini akan menghasilkan tenaga maksimal 285 hp dan juga torsi 352 Nm. Jeep Wrangler 2018 dengan mesin ini akan dipadukan dengan transmisi manual dengan enam percepatan, atau jika kalian ingin mengistirahatkan kaki kiri kalian, ada pilihan transmisi otomatis delapan percepatan. Sedangkan variasi mesin kedua adalah unit dengan menggunakan Turbo yang memiliki kubikasi 2.000cc dengan konfigurasi empat silinder segaris. Mesin ini memproduksi tenaga 268 hp dengan torsi 400 Nm, menarik.

Dan untuk mesin turbo ini sendiri merupakan mesin dengan skema mild hybrid, dimana ada baterai 48 volt dan juga belt starter generator yang akan membantu kerja mesin. Dan tak berhenti disana, Jeep Wrangler 2018 juga akan mendapatkan varian dengan mesin diesel berkubikasi 3.000cc yang akan menyusul di kemudian hari. Mesin diesel tersebut akan menggeser versi mesin 2.800cc Diesel yang juga sudah digunakan di model sebelumnya. Untuk pilihan penggerak, Jeep Wrangler 2018 akan hadir baik dengan sistem gerak dua maupun empat roda. Untuk varian sendiri, Jeep Wrangler 2018 juga masih akan hadir dengan varian hard top maupun soft top, serta dua maupun empat pintu.

Secara trim sendiri, Jeep Wrangler 2018 akan menambah varian Sahara untuk melengkapi varian Sport, Sport S, dan Rubicon yang sudah ada sebelumnya. Bicara mengenai varian Rubicon, seperti yang kita tahu bahwa varian ini adalah varian paling ‘off-road’ yang ditawarkan, dan benar saja, di Jeep Wrangler 2018 Rubicon akan mendapatkan ban offroad 33 inci dengan electronically disconnecting anti-roll bars, beefed up fenders, Dana 44 axles dan juga suspensi khusus. Untuk fitur sendiri, Jeep Wrangler 2018 akan hadir dengan sistem infotainment yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto. Jeep Wrangler 2018 akan dijual dejak bulan Januari 2018 mendatang di Amerika Serikat, untuk Harga? Masih tanda tanya.

Jadi itulah beberapa detail mengenai Jeep Wrangler 2018 yang akhirnya hadir juga setelah sekian lama dinantikan. Bagaimana menurut kalian? Sudah sesuai ekspektasi kah? Yuk sampaikan pendapatmu kawan.

Read Prev:
Read Next: