Honda CB150F, Versi Produksi Honda 150SS Racer Akan Hadir di Thailand

by  in  Berita & Honda & International
Honda CB150F, Versi Produksi Honda 150SS Racer Akan Hadir di Thailand
0  komentar

AutonetMagz.com – Jika berbicara soal seri Honda CB150 di Indonesia, maka kita akan teringat pada seri Honda CB150SF generasi lawas yang gagal bersinar, dan juga seri Honda CB150SF generasi terbaru yang hadir dengan model yang bisa dikatakan jauh lebih baik, dan sukses menanggapi persaingan serius dengan Yamaha New V-Ixion Advance.

Namun bagaimana jika Honda CB150 dirilis dengan jati diri sebuah motor berjenis cafe racer?? Tentunya sangat menarik bukan? terlebih lagi model cafe racer sedang cukup booming di antara para pecinta betot gas di tanah air. Dan mimpi adanya Honda CB150 dengan model cafe racer sebenarnya sudah pernah tertuang dalam versi konsep, yaitu Honda 150SS Racer. Honda 150SS Racer sendiri muncul di Bangkok International Motor Show pada bulan maret 2017 lalu. Dan seperti gayung bersambut, pihak Honda Thailand sepertinya menilai bahwa motor ini tak bisa hanya menjadi sekedar konsep.

Pihak Honda Thailand mengkonfirmasi bahwa mereka mau dan sedang mempersiapkan versi produksi dari Honda 150SS Racer, yang sementara diberitakan akan menyandang nama Honda CB150F. Dalam sebuah konferensi dealership yang digelar oleh pihak Honda Thailand, mereka menyuguhkan teaser dari Honda CB150F. Kabar ini kami kutip dari blogger senior roda dua Indonesia, Wak Haji Taufik dari TMCBlog.com. Namun nama Honda CB150F sendiri sebenarnya sudah ada dan digunakan sebagai nama motor murah di pakistan.

Kembali ke informasi motor ini, secara tampilan dari depan, motor ini cukup mirip dengan versi konsepnya, dengan menggunakan lampu retro model bundar namun berteknologi LED. Lalu masih ada pula knalpot underbelly yang mirip pula dengan versi konsep. Model jok betingkat yang terpisah pun masih dipertahankan. Namun jika melihat lampu belakangnya, maka euforia yang sebelumnya muncul harus terhenti. Model lampu belakangnya cukup besar dan melintang horisontal, walaupun memang sudah berteknologi LED pula. Namun model lampu di versi konsep yang hanya segari dan vertikal mungkin akan jauh lebih eksotis menurut kami.

Sisi belakang juga dihiasi dengan spatbor model gantung dengan lampu sein yang sekilas sama dengan Honda CB150SF Indonesia dan juga reflektor. Bagian lain yang turut berubah adalah bagian rem cakram belakangnya yang kini berupa petal disc. Honda sendiri telah berinvestasi sebesar 6 juta Bath atau sekitar 2,3 miliar Rupiah untuk pengembangan Honda 150SS Racer, sehingga informasi mengenai kepastian produksi motor ini pun bisa menjadi kabar gembira bagi mereka. Diperkirakan, Honda CB150F sendiri akan dirilis tiga bulan dari acara tersebut, alias sebentar lagi. Jadi, apakah Honda CB150F juga akan menyambangi Indonesia? Belum ada pergerakan ke arah sana, namun kehadiran Honda CB150F  sendiri bukanlah sesuatu yang urgent di pasar Indonesia. Bagaimana menurut kalian? Sampaikan pendapat kalian ya.

Sumber Gambar : TMCBlog.com

Read Prev:
Read Next: