AutonetMagz.com – Sekitar 3 bulan lalu, sempat beredar beberapa foto yang memperlihatkan sebuah Honda CR-V yang ditutupi sticker kamuflase. Dan dari foto tersebut, terlihat bahwa mobil tersebut menggunakan lampu depan yang berbeda dengan Honda CR-V Turbo yang kita kenal. Awalnya kami mengira mobil ini adalah versi facelift dari Honda CR-V Turbo. Namun nyatanya malah bukan. Mobil tersebut ternyata adalah Honda Breeze, kembaran dari Honda CR-V Turbo untuk pasar China.
Nah, secara tampilan, memang ada perbedaan yang cukup signifikan di wajah depan dari Honda Breeze jikalau dibandingkan dengan Honda CR-V Turbo. Honda Breeze menggunakan lampu depan yang lebih lebar dan lebih mirip dengan desain lampu Honda Accord Turbo. Grille yang digunakan pun masih ala Honda kekinian walau berbeda secara bentuk dengan Honda CR-V. Grille dari Honda Breeze lebih mirip dengan grille sedan milik Honda. Sedangkan untuk bumper masih sekilas mirip dengan milik Honda CR-V, walaupun detailnya berbeda. Lampu kabut LED yang sama dengan Honda CR-V juga diberikan di Honda Breeze.
Dari sisi samping, perbedaan yang jelas antara Honda Breeze dengan kembarannya ada pada model velg dan juga ornamen berwarna hitam yang menyambung dari bumper depan, ke sisi samping, hingga ke bagian belakangnya. Untuk spion dan juga desain sampingnya masih sama persis dengan Honda CR-V. Nah, untuk sisi belakang dibuat sedikit berbeda dengan Honda CR-V. Lampu belakang di pilar D yang menjadi signature dari Honda CR-V sudah digantkan dengan lampu sipit dengan LED Bar yang terlihat cantik. Desain lampu belakangnya mengingatkan kami pada lampu belakang Acura Type S Concept ataupun BMW 3 Series G20.
Rear spoiler, dan antena model sirip hiu masih ada di mobil ini. Dan bumper belakangnya tergolong minimalis dengan aksen hitam segaris yang menyabung dari sisi samping dan depan, serta knalpot pentagonal sebanyak 2 biji. Beberapa detail lain yang terlihat di Honda Breeze ini adalah adanya radar di grille depan yang berfungsi untuk fitur- fitur Honda Sensing-nya, serta adanya kamera 360 derajat. Secara dimensi, Honda Breeze juga masih mirip – mirip dengan Honda CR-V, hanya saja mobil ini lebih panjang 49 mm, dan jarak sumbu rodanya bertambah 1 mm.
Dapur pacu dari Honda Breeze juga masih akan berbagi mesin dengan Honda CR-V, yaitu menggunakan mesin L15BT VTEC Turbo dengan kubikasi 1.500cc dan tenaga maksimal 193 hp. Honda Breeze adalah produk dari GAC Honda, yang merupakan joint venture Honda selain Dongfeng-Honda di China. Nah, jikalau Honda CR-V telah dijual Dongfeng-Honda, maka Honda Breeze menjadi bagian dari GAC-Honda. Jadi, bagaimana menurut kalian sosok Honda Breeze? Kalian lebih suka wajah dari Honda Breeze atau malah Honda CR-V? Yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.
Sumber : AutoHome dan MIIT Gov China
Read Next: Mazda CX-4 Facelift : Pakai Kodo 2.0, Makin Mirip CX-30!