AutonetMagz.com – Masih ingat dengan sosok Carlos Ghosn? Yap, mantan bos Renault dan Nissan tersebut memang sempat mengegerkan dunia karena tersandung masalah yang melibatkan uang beberapa tahun lalu. Malahan, beberapa waktu lalu Ghosn makin membuat dunia memandangnya karena berhasil kabur dari Jepang dengan skenario bak di film – film action. Nah, kisah ini ternyata menarik minat Hollywood lho.
Mengutip informasi via JapanTimes, mantan petinggi dari Walt Disney yaitu Michael Ovitz baru – baru ini dikabarkan sedang berdiskusi dengan Ghosn untuk mengangkat kisah kaburnya Ghosn dari Jepang ke Libanon. Sumber menyebutkan bahwa Ovitz sedang melakukan evaluasi pada proposal yang diajukan kepadanya terkait kisah ini. Nah, jika kabar ini benar dan akhirnya proyek ini goal, maka jelas Ghosn akan memiliki kesempatan untuk bercerita secara bebas apa yang selama ini dialami olehnya, termasuk saat dirinya ditahan di Jepang hingga sanggup kabur dari Negeri Sakura tersebut.
Sedikit refresh, di penghujung tahun 2019 kemarin Ghosn berhasil kabur dari penjagaan di Jepang. Ghosn sendiri sebelumnya menjadi tahanan rumah di Tokyo, namun berhasil lolos dan menumpang shinkansen alias kereta cepat dari Shinagawa ke Osaka bersama 2 orang berkebangsaan Amerika Serikat. Lantas, ketiga orang tersebut menginap di hotel dekat Kansai International Airport. Tanggal 30 Desember 2019, kedua orang berkebangsaan Amerika Serikat tersebut keluar dari hotel tanpa Ghosn, namun mereka membawa peti yang biasanya digunakan oleh musisi untuk memboyong perlengkapan musik mereka. Nah, ada 2 peti yang dibawa, dimana salah satunya diduga berisi Ghosn.
Ghosn sendiri berhasil naik ke atas pesawat jenis Bombardier TC-TSR dan berangkat dari Osaka, Jepang menuju ke Beirut Libanon melewati Istanbul Turki. DI Istanbul, Ghosn bertukar pesawat pribadi dengan jeni Bombardier 300 TC-RZA. Ghosn sendiri berhasil masuk ke Libanon dengan paspor Perancisnya. Btw, Ghosn sendiri memiliki 2 kewarganegaraan, yaitu Perancis dan Libanon. Pasca kaburnya Ghosn, pihak Interpol memutuskan untuk menjadikan Ghosn dan istrinya sebagai buronan internasional. Nah, kisah ini sendiri bak tampilan adegan di film – film aksi macam Mission Impossible ataupun Jason Bourne. Jadi, tentunya akan menarik jikalau kisah ini diangkat ke layar lebar.
Jadi, menurut kalian bagaimana?
Read Next: LMPV Kolaborasi Toyota & Suzuki Hadir Tahun Depan