GIIAS Semarang 2022 : Wuling Pamerkan Almaz Hybrid Ke Publik Jateng

GIIAS Semarang 2022 : Wuling Pamerkan Almaz Hybrid Ke Publik Jateng
0  komentar

Semarang, AutonetMagz.com – Masih mengabarkan dari Marina Convention Center Semarang, Wuling Indonesia juga ambil bagian di gelaran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2022. Selama GIIAS Semarang 2022 ini, Wuling memajang beberapa mobil andalan mereka, plus jagoan terbaru mereka yang baru dirilis beberapa waktu lalu yaitu Wuling Almaz Hybrid. Lantas, apa saja yang ditawarkan Wuling di GIIAS Semarang 2022? Yuk kita bahas.

baca juga : Mandiri Tunas Finance Hadir Sebagai Official Partner GIIAS Semarang 2022

Luncurkan Almaz Hybrid di Jateng

Jadi, Wuling Motors Indonesia mengambil momen GIIAS Semarang 2022 untuk memperkenalkan Wuling Almaz Hybrid secara resmi pada publik di Jawa Tengah. Mobil ini dilepas ke publik Semarang dengan banderol 473,8 jutaan Rupiah, OTR Semarang. Selama gelaran GIIAS Semarang 2022, Wuling menempati booth E di area seluas 135 meter persegi di Marina Convention Center (MCC), Semarang. Di booth ini Wuling turut menampilkan Wuling Almaz Hybrid, Wuling Air EV, dan New Wuling Cortez. Wuling juga menyediakan unit test drive Wuling Almaz Hybrid serta Wuling Air EV yang bisa dicoba oleh konsumen.

baca juga : GIIAS Semarang Resmi Dibuka!

Setelah kami luncurkan secara nasional pada awal November lalu, hari ini kami dengan bangga menghadirkan Almaz Hybrid untuk masyarakat Semarang dan sekitarnya. Perpaduan antara performa yang bertenaga, fuel efficiency, dan mobilitas ramah lingkungan, menjadikan Almaz Hybrid sebuah kombinasi sempurna untuk menghadirkan sensasi berkendara yang menyenangkan. Mari kunjungi booth Wuling di GIIAS Semarang 2022 dan rasakan pengalaman berkendara bersama Almaz Hybrid, Exciting Performance,” ujar Angga selaku Regional Sales Area Manager Wuling Motors. Wuling juga menyiapkan berbagai promo menarik seperti lain lucky dip, program Wuling YES (Year End Sale) dengan DP rendah, cicilan ringan serta free maintenance.

baca juga : Hadir Perdana, GIIAS Semarang Siap Dibuka Besok Rabu 23 November 2022

Almaz Hybrid Rakitan Lokal

Sekilas flashback terkait Wuling Almaz Hybrid yang gaungnya agak tertutup peluncuran Toyota Innova Zenix Hybrid. SUV hybrid ini dirakit lokal di pabrik Wuling di Cikarang dengan spesifikasi meisn atkinson cycle berkubikasi 2.000cc dan dua buah motor listrik. Mesin tersebut memiliki tenaga maksimal 123 hp dengan torsi 168 Nm dan didukung oleh motor listrik yang bertenaga 174 hp dan torsi 320 Nm serta baterai berkapasitas 1,8 kWh. Mobil ini menggunakan transmisi Dedicated Hybrid Transmission (DHT) pun yang diklaim mampu membagi daya secara cepat dan tanpa jeda dengan pilihan tiga mode berkendara yang diatur melalui sistem cerdas kendaraan, yaitu EV Mode, Series Hybrid, dan Parallel Hybrid.

baca juga : GIIAS Semarang 2022 Siap Hadirkan Area Test Drive Terpanjang

Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: