AutonetMagz.com – Nampaknya hari ini adalah harinya compact sedan, karena dua berita yang kami sampaikan sebelumnya adalah mengenai segmen yang sama. Mulai dari sistem ‘By Order’ yang diterapkan oleh Suzuki Indomobil Sales (SIS) pada Suzuki Ciaz, hingga kehadiran New Toyota Vios 2018 yang secara tiba – tiba dan tanpa selebrasi yang besar – besaran. Nah, kini kita akan bahas compact sedan ketiga yang dijual di Indonesia, yaitu Honda City.
Seperti yang kita tahu, secara global, Honda City atau yang juga dikenal sebagai Honda Grace sudah memasuki generasi keenam sejak diperkenalkan secara global di tahun 2014 silam. Nah, setelah tiga tahun, alias di tahun 2017 silam, pihak honda memberikan penyegaran pada Honda City secara minor, namun ubahan tersebut mampu mendongkrak tampilan dari Honda City Facelift menjadi lebih cakep dengan muka ala – ala Honda Civic Turbo. Dengan kehadiran diam – diam dari New Toyota Vios 2018 yang menggunakan rupa ala Toyota Yaris Ativ Thailand, jelas Honda City mendapatkan rival baru yang sudah berbenah.
Lalu, kira – kira kapan generasi terbaru Honda City akan meladeni Toyota Vios terbaru? Mengutip dari laman Autocar India, generasi terbaru dari Honda City sendiri akan hadir di tahun 2020 mendatang, alias dua tahun mulai dari sekarang. Secara desain, kabarnya sedan kompak ini akan menggunaka garis desain yang diambil dari beberapa saudara tuanya seperti Honda Accord, ataupun Honda Insight. Selain itu, nampaknya desain ala Honda C 001 Concept yang diperkenalkan di Qingdao Auto Show 2017 di bulan September 2017 silam juga bisa menjadi salah satu inspirasi desainnya.
Dengan informasi mengenai kehadiran dari generasi terbaru dari Honda City, maka bisa dipastikan dengan selang waktu yang tak terlalu lama, pihak Honda juga akan memberikan generasi terbaru pada beberapa produk yang menggunakan basis serupa dengan honda City, sebut saja Honda Jazz, Honda HR-V, dan juga Honda Jazz Shuttle. Tahun 2020 sendiri dirasa menjadi tahun yang pas untuk merilis Honda City beserta beberapa kawan sebasisnya, karena memang di tahun tersebut mobil – mobil yang sekarang dijual sudah berada di pasar selama 6 tahun. Nah, kabarnya, di India juga akan hadir Honda City yang menggunakan mesin diesel Honda i-DTEC namun menggunakan transmisi CVT, menarik juga.
Jadi, bagi kalian yang berharap untuk membeli generasi terbaru dari Honda City, agaknya kalian harus bersabar dua tahun ke depan, itupun kalau generasi terbaru dari sedan kompak Honda ini langsung diperkenalkan di Indonesia setelah tak berselang lama dari world premiere. Bagaimana kalau menurut kalian kawan?
Read Next: SUV Pertama Lansiran Proton Akan Diperkenalkan Akhir 2018