Gathering Daihatsu Charade se-Jawa Barat

by  in  Daihatsu & Klub dan Komunitas
Gathering Daihatsu Charade se-Jawa Barat
0  komentar

Gathering pemilik dan pengguna Daihatsu Charade IndonesiaAutonetMagz.com – Bagi anda yang mengalami masa muda antara tahun 80-90 an pasti anda mengenal mobil kecil, bandel, irit dan lincah andalan Daihatsu Indonesia saat itu. Ya Daihatsu Charade yang ternyata hingga saat ini masih banyak penggemar dan fanatiknya.

Minggu 10 Agustus lalu, para penggemar dan pengguna Daihatsu Charade yang tergabung dalam Daihatsu Charade Indonesia baru saja mengadakan acara Gathering wilayah Jawa Barat yang diadakan di Jatiluhur, Purwakarta. Acara yang bertujuan mempererat tali silaturahmi sesama anggotanya ini merupakan kegiatan pertama setelah libur lebaran, dan sekaligus dijadikan sebagai ajang Halal bi Halal sesama pemilik Charade di wilayah Jawa Barat.

Daihatsu Charade Indonesia klub

Atas nama besar “Daihatsu Charade” tanpa memandang model dan tahun pembuatan, mereka sepakat untuk selalu rutin mengadakan kegiatan kumpul-kumpul ini guna lebih mengenal dan menjalin ke akraban serta bertukar informasi mengenai mobil Charade yang mereka gunakan.

Sekilas mengenai Daihatsu Charade yang hadir di Indonesia sejak tahun 1979 hingga pertengahan tahun 90-an ini mungkin diantara kita sudah sulit menemukannya di jalan. Walaupun tergolong sudah berumur, mobil hatchback dan sedan saloon dari Daihatsu ini ternyata masih cukup menyita perhatian ketika touring dari Bandung menuju Jatiluhur.

Daihatsu Charade mulus

Dibekali dengan 2 jenis mesin, 1.000 cc 3 silinder (versi turbo pernah hadir di Indonesia dengan jumlah sangat terbatas) dan 1.300 cc 4 silinder pada beberapa tipe, mobil Charade dengan kondisi terawat masih sanggup digeber hingga 180 km/jam di tol Cipularang. Hal ini dibuktikan oleh sebuah Charade G100 1.0L dari klub Daihatsu Charade Bandung (DCB).

Daihatsu Charade street racing JDM style

Tak hanya mesin bandel yang mereka banggakan, ketersediaan onderdil yang hingga saat ini masih banyak ditemukan serta akomodasi ruang yang bisa dikatakan tidak terlalu sempit dijadikan alasan untuk masih tetap melestarikan Charade nya masing-masing, walaupun beberapa diantara mereka punya mobil kedua di garasinya.

Daihatsu Charade rapih klasik style

Tercatat lebih dari 80 mobil Daihatsu Charade dari berbagai tipe, mulai dari tipe G10, G11, G100 hingga G102 yang hadir dari berbagai komunitas Daihatsu Charade di Indonesia seperti Daihatsu Charade Bandung (DCB), Daihatsu Charade Bogor (DC-BGR), Daihatsu Charade Bekasi (DCBi), Daihatsu Charade Karawang (DCK), Daihatsu Charade Sumedang (DCS) dan Charade G10 Indonesia.

Komunitas penggemar dan pengguna Daihatsu Charade di Indonesia

Salah seorang peserta dari DCB mengaku cukup puas dengan acara ini dan berharap acara seperti ini makin rutin dilakukan. Karena selain dapat menambah ilmu merawat mobil kesayangan, hal menarik lain pun bisa didapat seperti bertukar informasi mengenai part atau asesoris langka di pasaran. “Kadang saya harus berburunya dari Malaysia hingga Singapura lho!” tutup Rachadi Kusumah dari DCB. Sukses ya!

Read Prev:
Read Next: