AutonetMagz.com – Setelah memulai debutnya secara world wide pada April 2022 lalu, BMW akhirnya meluncurkan genarasi ketujuh dari BMW 7-Series ke Indonesia. Tidak hanya versi bensin saja yang dibawa, versi listrik i7 juga ikut dirilis ke Indonesia, lebih tepatnya varian i7 xDrive60 Gran Lusso. Sementara untuk versi bensin saat ini baru tersedia varian 735i M Sport. Mobil tersebut sudah dirakit secara lokal di BMW Production Network 2 PT. Gaya Motor.
Eksterior dan Interior
Pada bagian depan terdapat Lampu kristal BMW Iconic Glow yang berpadu dengan gril depan yang tampaknya bukan selera semua orang seperti BMW M3 Terbaru. Untuk 735i M Sport M Sport Package terdapat M rear spoiler, velg 20 inci M aerodynamic style 907 M bicolour dengan ban belang (ukuran depan belakang beda) dan M Sport brake dengan kapiler rem berwarna biru dongker. Sementara i7 menggunakan desain eksterior ala trim Pure Excellence dengan velg 21 inci M aerodynamic style 910 Multicolour Dark Grey 3D polished buff dengan ban belang.
Masuk ke dalam, kokpit BMW Seri 7 terbaru memiliki tombol fisik yang jauh lebih sedikit. Terdapat BMW Interaction Bar yang mengelompokan fungsi dan informasi kendaraan. Setir dan gear selector di konsol tengah juga memiliki desain baru. Permukaan joknya lebih lebar dari model sebelumnya lengkap dengan ventilated seat berpemanas dan pendinginan serta bisa berfungsi sebagai kursi pijat dengan sembilan program. Fitur lainnya seperti BMW Theatre Screen dan pintu otomatis juga tersedia untuk versi sini.
Mesin dan Harga
Untuk sektor dapur pacu, BMW i7 xDrive60 memiliki kapasitas baterai 101.7 kWh, dengan kisaran range 590 – 625km. Baterai tersebut memungkinkan untuk diisi dari 10-80% dalam 34 menit dengan DC fast-charging station 195 kW. Setup tersebut bertenaga 544 hp dengan torsi 745 Nm dari dua motor listrik. Figur akselerasi 0-100 km/jam dapat ditempuh dalam 4,7 detik. Sementara untuk BMW 735i M Sport dilengkapi mesin BMW TwinPower Turbo 6 silinder berkapasitas 2,998 cc dengan 48V mild hybrid. Setup tersebut menghasilkan tenaga 286 hp dan torsi maksimum 425 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam dapat ditempuh dalam 6,7 detik.
BMW 735i M Sport ditawarkan dengan harga Rp. 2.287.000.000, – off-the-road. Sedangkan BMW i7 xDrive60 Gran Lusso ditawarkan dengan harga Rp. 3.407.000.000,- off-the-road. Untuk BMW 735i M Sport tersedia enam pilihan warna, sementara BMW i7 xDrive60 tersedia dalam kombinasi dua pilihan warna untuk bagian atap (Oxide Grey dan Sapphire Black) dan empat pilihan warna eksterior (Sapphire Black, Oxide Grey, Dravit Grey, Aventurine Red, dan Tanzanite Blue) yang dapat dikombinasikan.
Read Next: Piaggio Indonesia Luncurkan New Vespa GTS, Banyak Fitur-Fitur Baru!