BMW Ingin Ubah Mini Sebagai Merk Khusus Mobil Listrik di US, Indonesia?

by  in  Berita & International & Merek Mobil
BMW Ingin Ubah Mini Sebagai Merk Khusus Mobil Listrik di US, Indonesia?
0  komentar

AutonetMagz.com – Mini memang merupakan sebuah pabrikan yang ikonik, pabrikan asal Inggris yang kini dimiliki oleh BMW Group ini memiliki sejumlah produk yang unik, dan punya ciri khas tersendiri. Dan produk terbaru yang digadang – gadang akan kembali meneruskan kejayaan Mini di pasar otomotif global adalah sebuah mobil Mini bertenaga listrik, alias Mini All Electric.

Dan karena kehadiran mobil listrik dari Mini inilah, pihak BMW selaku pemilik Mini ingin memberikan sentuhan berbeda dengan menjadikan merk Mini sebagai merk yang menjual mobil all-electric di US alias di Amerika Serikat. Hal ini didukung dengan adanya pernyataan dari salah satu petinggi BMW yang juga bos dari Mini, yaitu Peter Schwarzenbauer seperti yang kami kutip dari Carscoops. Peter mengatakan bahwa merk Mini bisa menjadi merk khusus untuk produk all electric, yang mana akan menyasar konsumen perkotaan. Mini All Electric sendiri akan melakukan debutnya di tahun 2019 mendatang.

Sebenarnya langkah BMW ini sendiri memang merupakan respon dari kabar kurang sedap yang menghampiri Mini beberapa waktu lalu. Ya, penjualan Mini di Amerika Serikat telah merosot hingga 10 persen pada bulan oktober 2017 lalu. Dan Peter sendiri mengakui, bahwa masalah seperti ini hanya terjadi di pasar Amerika Serikat saja. Dan membangun ulang citra merk Mini di Amerika Serikat dengan mengunggulkan mesin bertenaga listrik nampaknya dianggap lebih masuk akal dibandingkan ikut – ikutan masuk ke segmen SUV seperti pabrikan yang lainnya. Namun mengembangkan mobil listrik dengan dimensi mobil yang kecil bukalah sesuatu yang mudah, kawan.

Ya, biaya yang dikeluarkan memang tak sedikit, karena teknisi harus benar – benar memanfaatkan celah dan juga kapasitas yang ada di dalam mobil – mobil Mini untuk menempatkan beberapa komponen mobil listrik seperti baterai, yang kita tahu cukup memakan tempat. Namun, BMW nampak cukup siap untuk hal ini, terbukti dengan banyaknya perusahaan yang digandeng oleh pihak BMW untuk mengembangkan mobil – mobil bertenaga listrik ini. Lalu bagaimana dengan Indonesia? Apakah Mini juga akan menggarap pasar mobil listrik di Indonesia? Jawabannya, Iya. Mengutip dari laman otomotif Kompas, Jodie Otania, VP Corporate Communication BMW Group Indonesia mengamini hal ini.

Jodie mengatakan bahwa pihaknya sangat bersemangat untuk membawa mobil listrik dari Mini ke Indonesia. Jodie juga menambahkan bahwa tahun depan adalah jadwal Mini All Electric untuk datang ke Indonesia, walaupun belum jelas bulan apa, namun Jodie memastikan tahun depan mobil listrik tersebut akan hadir di Indonesia. Jodie menambahkan, bahwa untuk memperkenalkan mobil listrik di Indonesia haruslah dilakukan sedini mungkin, dan dengan pendekatan yang beragam. Dan melihat produk Mini All Electric yang baru mengaspal di 2019, nampaknya unit yang akan hadir di Indonesia tahun depan adalah unit konsepnya, kawan. Bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: