Visit Tong Xiang, Lokasi Pabrik Pertama NETA di Tiongkok!

by  in  Berita & Merek Mobil & Nasional
Visit Tong Xiang, Lokasi Pabrik Pertama NETA di Tiongkok!
0  komentar

AutonetMagz.com – Pada undangan mengunjungi Markas besar NETA di Shanghai kali ini, kami juga mendapat kesempatan untuk mengunjungi pabrik pertama NETA di daerah Tong Xiang. Sebuah daerah yang berjarak sekitar 120 Km selatan dari Shanghai. Lantas, seperti apa fasilitas perakitan pertama dari NETA di China ini? Yuk kita intip.

NETA Punya 3 Fasilitas Produksi

Pabrik ini merupakan pabrik pertama dari NETA yang kali ini digunakan untuk memproduksi mobil NETA tipe U. Pabrik di Tong Xiang ini memiliki kapasitas sampai 125.000 unit per tahunnya dan dilengkapi beberapa fasilitas manufacturing dan perakitan. Contohnya adalah fasilitas Stamping plant, Welding, Painting, Assembly, dan lain-lain. Pabrik yang juga memiliki pekerja dengan total 800 orang ini, sayangnya tidak dilengkapi dengan fasilitas untuk perakitan Battery pack. Kenapa? Alasannya karena ukuran lahan yang terbatas.

Alhasil, seluruh battery pack untuk mobil NETA di pabrik ini didatangkan secara terakit dari supplier yang sudah bekerja sama. Namun perbedaan asal perakitan battery ini tidaklah mempengaruhi kualitas battery secara keseluruhan. Menurut Liu Lei, selaku General Manager of Manufacturing Planning Center and VP of Overseas Business Dept NETA, proses perakitan battery telah memenuhi standard yang ditetapkan oleh NETA. Dan 3 dari 5 produsen battery terbesar di Tiongkok, seperti CATL, SVOLT, dan GOTION telah menjadi supplier utama untuk battery-battery mobil NETA.

Total Produksi Ratusan Ribu Unit

Uniknya, beberapa perusahaan baterai tersebut juga sudah berkomitmen untuk memproduksi baterai di Indonesia. Di luar dari pabrik di Tong Xiang, NETA juga memiliki 2 fasilitas perakitan lainnya, yaitu di Yichun dan Nanning. Dimana masing-masing pabrik tersebut dapat memproduksi 162.500 unit untuk masing-masing pabrik dan memiliki fasilitas perakitan battery pack yang terintegrasi. Untuk produk NETA V yang akan kita temui di Indonesia, mobil ini merupakan hasil manufacturing dari pabrik Nanning. Sedangkan pabrik Yichun sendiri diarahkan untuk memproduksi model NETA GT dan S.

Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: