AutonetMagz.com – Agak berbeda dengan beberapa pabrikan asal Jepang yang kini mulai meninggalkan segmen mobil sport dan beralih memproduksi SUV, Toyota malah nampak asyique dengan segmen ini. Malahan, pasca memperkenalkan Toyota Supra MY 2021 yang punya beberapa opsi menarik, kabarnya pabrikan berlogo tiga elips ini akan mempersiapkan 2 varian baru lainnya.
Mengutip informasi via Mag–X, Toyota kabarnya akan mempersiapkan 2 opsi tambahan untuk Toyota Supra. Keduanya adalah Toyota Supra GRMN, dan Toyota Supra bertransmisi manual. Yap, keduanya memang adalah varian yang sudah dinanti – nantikan oleh penggemar mobil ini. Untuk Toyota Supra GRMN sendiri adalah calon versi paling kentjang dari mobil ini. Sedangkan opsi transmisi manual untuk Toyota Supra juga merupakan ‘kerinduan’ bagi beberapa pecintanya akan sensasi gear shift di mobil yang reborn tersebut. Langkah ini memang harus dilakukan Toyota untuk terus menjaga minat konsumen mereka terhadap Toyota Supra.
Apalagi, sejak mobil ini belum dirilis resmi, sudah ada banyak car enthusiast yang berharap nantinya Toyota menghadirkan versi transmisi manual. Walaupun begitu, masih belum jelas varian mesin apa yang akan ditawarkan transmisi dengan 3 pedal tersebut. Mengutip informasi via Car And Driver, Toyota mengklaim sudah melakukan pengujian langsung versi manual dari Toyota Supra dalam versi prototipe. Bisa jadi, Toyota Supra versi manual akan dipadukan dengan unit yang bermesin 4 silinder, sama seperti yang ditawarkan BMW untuk BMW Z4, kembaran Toyota Supra. Namun bisa juga Toyota memberikan diferensiasi dengan menggunakan mesin lain yang lebih powerful.
Kami sendiri lebih berharap varian manual hadir di Toyota Supra GRMN yang calonnya menjadi versi flagship dari mobil ini. Oiya, Toyota Supra GRMN sendiri gosipnya akan menggunakan mesin 3.000cc Twin Turbo inline 6 yang merupakan keluaran dari BMW. Yap, itu adalah mesin yang digunakan oleh All New BMW M3 dan M4. Tentunya mesin ini akan menjadikan Toyota Supra GRMN menjadi salah satu mobil sport yang patut diperhitungkan (lagi), pasca adanya perbedaan tenaga yang lumayan dengan mantan rivalnya di masa lalu seperti Nissan GT-R dan kawan – kawannya. Jadi, kita nantikan saja kejutan dari Toyota untuk mobil ini.
Bagaimana menurut kalian, kawan?
Read Next: BMW 840i Gran Coupé M Technic Resmi Sapa Crazy Rich Surabaya!