Studi : Inilah Jajaran Mobil Dengan Sistem Keyless Terbaik dan Terburuk

by  in  Berita & International
Studi : Inilah Jajaran Mobil Dengan Sistem Keyless Terbaik dan Terburuk
0  komentar

AutonetMagz.com – Siapa disini yang memiliki mobil dengan sistem kunci keyless, atau yang biasanya lebih lengkap kami sebut dengan nama passive keyless entry? Jika iya, maka tentu kalian sudah merasakan kenyamanan dari sistem kunci tersebut, utamanya bagi mobil – mobil yang juga menyematkan sensor sentuh di handle pintunya. Nah, namun apakah kalian tahu bahwa sistem keyless tersebut juga punya kualitas yang beragam? Dan hal ini dibuktikan melalui sebuah studi.

Studi ini sendiri dilakukan oleh Thatcham Research yang telah melakukan penelitian pada 11 mobil yang menggunakan sistem kunci keyless. Mungkin, beberapa diantara kalian bakal memprotes, ‘kenapa kok cuma 11?‘, namun setidaknya studi ini bisa menjadi dasar bagi studi lainnya yang mungkin nanti lebih lengkap. Nah, dari hasil studi ini, ada beberapa mobil yang dikategorikan memiliki sistem keyless yang kualitasnya ‘Superior’, dan mobil – mobil tersebut adalah Audi e-Tron, Jaguar XE, Land Rover Evoque, dan juga Mercedes-Benz B-Class. Nah, nampaknya Mercy B-Class menjadi satu – satunya mobil yang agak ‘merakyat’ yang punya kualitas keyless mumpuni mengacu pada studi.

Lantas, ada 6 kendaraan dalam studi ini yang mendapatkan nilai ‘Poor’ dalam hal sistem keyless. Dan keenamnya adalah Ford Mondeo, Hyundai Nexo, Kia ProCeed, Lexus UX, Porsche Macan, dan Toyota Corolla. Tiga nama terakhir dari 6 produk yang kami sebutkan diatas dijual di Indonesia lho. Lantas, jika kalian cermat, tadi kami baru menyebutkan 10 nama kendaraan, sedangkan di awal ada 11 kendaraan yang diuji dalam studi ini. Lalu, siapa 1 kendaraan yang tersisa? Ternyata adalah Suzuki Jimny. Suzuki Jimny masuk dalam kelas ‘unacceptable‘ karena tidak menggunakan sistem keyless maupun start stop button.

CTO dari Thatcham Research, Richard Billyeald menyampaikan bahwa inisiatif studi ini sendiri dilakukan untuk mengatasi kerentanan yang terjadi pada sistem keyless. Pihaknya telah melihat terlalu banyak contoh dari pencurian mobil, dan kini pihak Thatcham sendiri membuat sebuah rating keamanan untuk mobil keyless, dan mobil yang sistem keyless-nya masih rentan tentunya bakal meraih rating yang buruk pula. Billyeald menambahkan bahwa arahan dari hasil studi pihaknya adalah untuk memberikan solusi bagi konsumen yang khawatir pada sistem keamanan mobilnya, termasuk yang sudah menggunakan sistem keyless.

Jadi, bagaimana kalau menurut kalian? Tentunya kita perlu melihat lebih jauh lagi bagaimana perkembangan dari studi ini, termasuk saat diterapkan ke produk yang lebih banyak. Yuk sampaikan pendapat kalian, kawan.

Sumber : PaulTan

Read Prev:
Read Next: