AutonetMagz.com – Suzuki Jimny merupakan line up Suzuki termahal di Indonesia. Walaupun harganya paling mahal, fiturnya bukanlah yang paling lengkap dan bukan yang paling nyaman juga. Faktor sentimentil dengan generasi lamanya menjadi alasan tersendiri mengapa mobil ini terus diminati oleh para penggemar dan konsumen. Saat pertama kali generasi ini diluncurkan, bila ingin membeli Suzuki Jimny dalam kondisi baru maka harus menunggu inden selama bertahun-tahun.
Bakal Rilis di IIMS?
Pada akhirnya, kita harus menerima kenyataan bahwa Suzuki tidak merakit mobil ini secara lokal. Apalagi berharap adanya versi 2-wheel drive agar harganya bisa ditekan lagi seperti Suzuki Katana dulu. Namun, rumor mengenai Suzuki akan meluncurkan versi panjang dari Jimny saat gelaran IIMS 2024 nanti akan semakin valid. Karena kami mendapatkan foto bocoran, yang terlihat seperti sedang mengambil gambar untuk keperluan iklan atau TVC.
Kehadiran versi 5-door dari Suzuki Jimny bisa dikatakan sebagai angin segar bagi para pecintanya. Meskipun sebagian besar tidak menyukainya karena sedikit menghilangkan ciri khas dan esensi dari Jimny itu sendiri. Apalagi, di generasi ke 4 ini merupakan pertama kalinya Jimny tersedia dalam pilihan 5-door (Jimny/Katana versi karoseri lokal tidak termasuk). Dengan adanya versi 5-door, tentunya bisa menjadi solusi bagi mereka yang menginginkan kepraktisan lebih dari Suzuki Jimny.
Perkiraan Harga
Menambah jumlah pintu tentunya juga menambah dimensi panjang. Hal ini berefek pada bangku belakang dan bagasi yang sudah pasti lebih luas dibandingkan versi 3-doors. Walaupun hal itu harus mengorbankan efisiensi bahan bakar dan handling karena pasti bobot keseluruhannya lebih berat. Perbedaan lainnya yang terlihat ada pada gril berlapis krom di bagian tengahnya. Sepertinya tidak ada perbedaan di sisi teknis, namun perbedaan setup suspensi sepertinya ada.
Mengutip dari berita sebelumnya Suzuki Jimny versi 5 pintu tentunya akan dibanderol lebih tinggi ketimbang versi 3 pintu. Perbedaan harganya mencapai 30 jutaan Rupiah untuk trim yang sama. Artinya, jikalau harga jual Suzuki Jimny 3 pintu kini ada di 443,9 jutaan hingga 460,5 jutaan Rupiah, maka Suzuki Jimny versi 5 pintu bisa jadi dibanderol mulai 473 jutaan hingga 490 jutaan Rupiah. Tapi, ini masih sekedar informasi yang belum valid, jadi jangan dijadikan patokan yang pasti
Read Next: Karena Masalah Tertentu, Toyota Recall Lima Produknya! Mobil Anda Termasuk?