AutonetMagz.com – Keseriusan pihak Chery untuk menambah jaringan diler mereka di Indonesia terus berlanjut, dan setelah sebelumnya Bali, maka kini giliran Bekasi. Chery Sales Indonesia menggandeng mitra mereka yaitu PT Sentra Mobilindo Sejahtera baru saja meresmikan diler Chery Bekasi. Lantas, dimana lokasinya dan apa saja fasilitas yang bisa kalian temukan di Chery Bekasi? Yuk kita bahas lebih lanjut.
Sapa Publik Bekasi
Jadi, Chery Bekasi berlokasi di Jalan Jend. Sudirman No.Km.32 No. 33 A, Harapan Mulya, Medan Satria, Bekasi. Diler ini merupakan diler Chery kedua dari PT Sentra Mobilindo Sejahtera, dimana sebelumnya mereka juga telah membuka diler pertama yang berlokasi di Depok. Diler Chery Bekasi berdiri di atas lahan seluas 715m2 dengan luas bangunan 355m2. Tentunya, Chery Bekasi memberikan layanan berupa penjualan, sparepart, dan service untuk seluruh kendaraan yang dipasarkan oleh Chery Sales Indonesia. Artinya, kalau kalian berdomisili di sekitar Bekasi dan penasaran dengan Chery Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, ataupun OMODA 5, maka kalian bisa main ke Chery Bekasi.
“Kami senang sekali dapat terus memperluas jangkauan Chery di tanah air dan kali ini di Kota Bekasi, sehingga dapat memperkenalkan model-model dan layanan premium kami kepada pasar yang lebih luas lagi. Kami optimis bahwa pecinta otomotif di Bekasi dan sekitarnya akan menjadikan model-model dari Chery sebagai pilihan yang dapat melengkapi keseharian mereka, baik secara fungsional maupun gaya hidup yang fashionable,” ujar Shawn Xu, Presiden PT Chery Sales Indonesia. Shawn juga menjabarkan bahwa terus bertambahnya diler Chery di Indonesia merupakan tanggapan Chery terhadap respon positif publik Indonesia pada produk-produk Chery.
Respon Positif Dari Publik Indonesia
“Chery Sales Indonesia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan kepada Chery untuk terus bertumbuh di Indonesia. Kami juga sangat mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan pembukaan dealer Chery di Bekasi ini” tambahnya. “Kemitraan yang dijalin dengan CSI menjadi kebanggan tersendiri bagi kami, karena kami sudah mempelajari kesuksesan produk-produk premium Chery di banyak negara dan juga telah mencobanya langsung. Kami yakin dengan produk-produk premium yang memiliki keunggulan dan kualitas tinggi seperti TIGGO Pro Series dan OMODA 5, pasar otomotif Bekasi dan sekitarnya juga akan sangat antusias untuk memilikinya,” papar Firmanto, Owner PT Sentra Mobilindo Sejahtera.
Chery pun menjabarkan bahwa pembukaan diler baru akan terus berlanjut di tahun ini. Malahan, mereka mematok target sekitar 60 diler hingga akhir tahun 2023 ini. Tak hanya itu, Chery juga telah mengkonfirmasi bahwa fasilitas CKD dengan body painting akan beroperasi penuh di bulan Oktober 2023 mendatang. Selain itu, tahun depan mereka juga akan meningkatkan TKDN ke angka 40% serta memulai ekspor produk pada paruh kedua 2024. Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?
Read Next: Mengenal Great Wall Motors : Brand China Yang Dibawa Indomobil ke GIIAS 2023?