Nissan Global Retail Concept Diterapkan di Diler Baru Alam Sutera

by  in  Berita & Merek Mobil & Nasional
Nissan Global Retail Concept Diterapkan di Diler Baru Alam Sutera
0  komentar

AutonetMagz.com – Di 2019, Nissan akan terus memperkuat strategi pertumbuhannya dengan rencana tengah semester terbaru di Indonesia, termasuk inisiatif-inisiatif yang berfokus pada konsumen, peluncuran produk, dan perluasan jaringan.

Yap, salah satu yang sudah santer kita dengar adalah perihal kemunculan Nissan Grand Livina ataupun Nissan Livina terbaru yang akan berbagi basis dengan Mitsubishi Xpander. Selain itu, Nissan juga memperkuat jaringan 3S-nya dengan membuka sebuah diler baru di kawasan Alam Sutera. Dealer ini sendiri menerapkan Nissan Retail Concept, yaitu konsep retail global Nissan yang bertujuan untuk meningkatkan pengalaman konsumen. Nissan-Datsun Alam Sutera berlokasi di Jalan Sutera Kav.27D-2, Kelurahan Pakualam, Tangerang Selatan.

Alan Caugant, Vice President Director of Sales and Dealer Network Development NMI menyebutkan, “Sejalan dengan strategi rencana tengah tahun M.O.V.E 2022 kami, kami bermaksud untuk mempertegas komitmen kami dengan menggerakkan inovasi dan pengalaman berkesan bagi pelanggan Indonesia dengan standar baru rancangan ritel global – Nissan Retail Concept – melalui peresmian dealer Nissan Datsun baru di Alam Sutera, Jakarta,

Pembukaan gerai ini juga dihadiri oleh Leon Dorssers, Corporate Vice President, Regional Operations & Global Sales, Nissan; Yutaka Sanada, Regional Vice President, Nissan Asia and Oceania; dan Isao Sekiguchi, President Director, Nissan Motor Indonesia. Alan menambahkan, “Pembukaan gerai baru ini mempertegas ambisi kami dalam memberikan pengalaman brand yang konsisten, unggul, dan berbeda dari yang lain pada setiap aspeknya, bersama dengan mitra dealer kami, PT. Jayatama Kencana Motor, semuanya dengan tujuan untuk menggerakan konsumen Indonesia ke arah yang lebih baik

Nah, jadi buat kalian yang ada di kawasan Alam Sutera, dan tertarik atau sudah memiliki mobil lansiran Nissan-Datsun, maka kalian punya opsi baru nih. Bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: