New Mazda CX-60: Mazda Termahal, Termewah Sekaligus Terkencang di Indonesia!

by  in  Berita & Mazda & Merek Mobil
New Mazda CX-60: Mazda Termahal, Termewah Sekaligus Terkencang di Indonesia!
0  komentar

AutonetMagz.com – Bertempat di Grand Ballroom Langham Hotel, Jakarta, 26 Juli 2023, PT. Eurokars Mazda Indonesia(EMI) memperkenalkan SUV terbaru mereka sekaligus menandakan langkah terkini Mazda dalam memasuki segmen premium di Indonesia dengan produk terbaru mereka, Mazda CX-60.

2 Varian : Elite & Kuro

SUV terbaru Mazda ini hadir dengan tampilan khas SUV modern dengan bonnet yang panjang, overhang depan belakang yang pendek, dan kabin yang ditarik jauh ke belakang body. Ini disebabkan Mazda CX-60 menggunakan mesin 3.3 Liter 6 silinder In-line turbo yang biasanya digunakan di mobil-mobil sport saja. Konfigurasi mesin yang membujur ini menyebabkan bonnet Mazda CX-60 harus agak ditarik memanjang dan membuat tampilan SUV ini terlihat seperti SUV-SUV premium dari Eropa. Diluar tampilan yang atraktif ini, Mazda Indonesia memasarkan Mazda CX-60 dalam 2 pilihan exterior dan interior.

Yang pertama adalah Mazda CX-60 tipe Elite yang terlihat lebih mewah berkat penggunaan Grille bercorak vertikal, pengaplikasian Krom pada exterior, dan velg two-tone. Sedangkan Mazda CX-60 tipe Kuro lebih condong ke tampilan sporty dengan grille hexagonal dilabur warna piano black, spion dengan housing berwarna piano black, dan velg 20 inchi yang juga dilabur hitam pekat. Di bagian interior, kedua varian ini juga tampil berbeda, dimana tipe Kuro menggunakan aksen coklat two-tone yang terlihat seperti mobil-mobil dari Italia, sedangkan tipe Elite menggunakan kombinasi warna putih, fabric abu-abu, dan beberapa elemen krom beserta jahitan khas Jepang yang disebut Kakenui yang mampu memperkuat kesan Jepang dari SUV asal hiroshima ini.

Fitur Komplit, Mesin Beringas

Di bagian fitur, Mazda CX-60 saat ini dilengkapi dengan Driver personalization system yang mampu menyesuaikan posisi mengemudi penumpang hanya dengan memasukan tinggi badan. Selain itu, sistem ini juga mampu mengingat setting terakhir dari pengemudi dan secara otomatis menyesuaikan seluruh setting kendaraan hanya dengan pengenalan wajah pengemudi. Di sisi keamanan, seluruh sistem keamanan Mazda yang terbaru sudah disematkan ke SUV ini, termasuk Mazda Radar Cruise control dengan Stop and Go termasuk cruising dan Traffic support, blind spot monitoring system, Rear cross traffic alert, kamera 360 derajat dengan See-through view, dan banyak fitur keamanan lainnya.

Pada sisi performa, mesin 3,300 cc 6 silinder in-line turbo dipadukan dengan motor listrik ini mampu menyemburkan tenaga sebesar 284 PS dan torsi 450 Nm pada rpm yang amat rendah yaitu mulai 2,000 rpm saja yang menyebabkan stop and go amatlah nyaman dan halus. Sedangkan dari sisi transmisi, sebuah girbox baru 8 percepatan planetary dengan wet clutch dipadukan dengan mesin ini, sehingga respon transmisi terasa amat baik sekaligus minim delay yang membuat SUV terbaru Mazda ini dilabel sebagai Ultimate Jinba Ittai.

Dengan seluruh keunggulan dan spesifikasi ini, kedua versi Mazda CX-60 dibanderol sebesar 1.188 Millar Rupiah, dan menempatkannya langsung sebagai SUV Premium yang akan menantang rival-rivalnya dari merk Jerman yang sudah terlebih dahulu mapan di pasar Indonesia maupun dunia. Apakah langkah Mazda untuk memasuki pasar Premium ini akan berhasil? Kita nantikan performa penjualannya di bulan-bulan berikutnya.

Untuk review detail dan First Drive dari The New Mazda CX-60, AutonetMagz sudah mencoba mobil ini di lingkungan terbatas, dan hasil liputannya dapat dilihat di link youtube berikut ini :

Read Prev:
Read Next: